spot_img
Minggu 19 Mei 2024
spot_img
More

    Laga Terakhir Grup G, PSGC Kalah 1-0 Atas Perseden Denpasar

    CIAMIS,FOKUSJabar.id: PSGC Ciamis harus menelan kekalahan dalam laga ke-5 saat bertemu Perseden Denpasar dalam lanjutan laga ke-5 sekaligus laga terakhir di grup G pada babak 80 besar Liga 3 Nasional di Stadion Galuh Ciamis, Selasa (7/5/2024). 

    Gol semata wayang Perseden dicetak oleh Rolland saat laga berjalan 10 menit melalui strategi umpan satu dua yang berhasil dieksekusi dengan baik. 

    PSGC yang sudah dipastikan lolos ke babak 32 besar tidak menurunkan pemain utamanya di babak pertama, mereka bermain dengan pemain lapis kedua. 

    BACA JUGA: Babak Pertama, PSGC Ciamis Teringgal 1-0 dari Perseden Denpansar

    Bermain menekan di babak pertama PSGC tidak mampu membalas ketertinggalan. Buruknya finishing akhir menjadi catatan penting bagi asisten pelatih Dicky Jong dalam mengarungi babak 32 besar. 

    Sementara itu Perseden yang sudah unggul 1-0 bermakna dengan strategi parkir bus mereka bertahan dengan cukup dalam hanya mengandalkan serangan balik.

    Kontra strategi dilakukan oleh PSGC Ciamis mereka bermain lebih menekan di babak kedua dengan memasukan Ganjar Kurniawan yang mempunyai naluri menyerang yang sangat baik. 

    Namun hingga laga berjalan selama 15 menit PSGC belum bisa membongkar lini pertahanan Perseden yang menerapkan taktik parkir bus dengan sangat baik. 

    Justru Perseden berhasil mendapatkan dua kali peluang emas melalui counter attack namun sayangnya dua kali serangan itu berakhir dengan offside karena PSGC menerapkan garis pertahanan yang sangat tinggi. 

    BACA JUGA: Kalahkan Labura FC, Peluanga PSGC Ciamis Lolos Ke 32 Terbuka Lebar

    Hingga pertengahan babak kedua, permainan kedua tim sangat stagnan. Keduanya tidak bisa menciptakan peluang emas permainan lebih berpusat di lini tengah. 

    Taktik yang dijalankan oleh Dicky Jong tidak berjalan dengan mulus karena mereka tidak dapat mengejar ketertinggalan dan tidak bisa menembus rapatnya lini pertahanan Perseden. 

    Hingga babak kedua berakhir skor 1-0 tetap bertahan, Perseden unggul 1-0 atas PSGC Ciamis. Atas hasil itu PSGC mengoleksi 9 poin dari 5 laga yang sudah dijalankan sementara Perseden mengoleksi 7 poin. 

    Perseden belum dipastikan lolos babak ke 32 besar karena mereka harus menunggu hasil pertandingan antara Persitara menghadapi Labura FC.

    (Fauza/Anthika Asmara)

    Berita Terbaru

    spot_img