spot_img
Minggu 5 Mei 2024
spot_img
More

    Pemkot Bandung Bakal Terapkan Jam Malam

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Pemkot Bandung berencana bakal menerapkan jam malam. Hal itu akan dilakukan jika warga masih berkerumun dan tidak mematuhi penerapan protokol kesehatan. Langkah itu diambil sebagai pencegahan penyebaran Covid-19.

    “Tapi kalau kondisinya memburuk, jangankan penutupan kita bisa juga berlakukan jam malam, seperti yang sekarang di kota Depok. Walaupun itu bukan harapan kita, tapi kalau itu terjadi, itu keniscayaan,” kata Ketua Harian Gugus Tugas Covid-19 Kota Bandung Ema Sumarna di Balai Kota Bandung  Jalan Wastukencana Jawa Barat Rabu (2/9/2020).

    Ema meminta kepada masyarakat untuk tidak abai dalam penerapan protokol kesehatan. Dan patuh terhadap himbauan pemerintah, karena kondisi sedang tidak normal.

    “Ayo masyarakat sadar sendiri, jangan berkerumun, kalau normal tidak apa-apa, tapi kalau sedang begini, tolong sadar, jangan sampai nanti terpapar apalagi dia juga bahaya memaparkan, rugi dia rugi juga orang lain. Ini jangan sampai terjadi,” katanya.

    BACA JUGA: Pemkot Bandung Kontrak Ekspor Ke Australia Sebesar $23.000

    Ema mengatakan, pencegahan penyebaran virus corona atau Covid-19 tidak bisa hanya oleh Pemerintah. Kata dia, hal ini dibutuhkan kerjasama antara pemerintah dan masyarakat.

    “Kalau hanya sebatas mengandalkan pengawasan dari tim gugus secara personilpun pasti kita terbatas, waktu juga pasti kita terbatas. Karena bagaimanapun juga keamanan dan keselamatan masyarakat nomor satu di kita,” kata dia.

    Sementara itu penambah kasus positif Covid-19 di Kota Bandung terus bertambah. Berdasarkan  Pusat Informasi Covid-19 (Pusicov) Kota Bandung, hingga pukul 13.20 WIB tercatat ada 95 kasus aktif dan 49 meninggal dunia.

    (Yusuf Mugni/Antik)

    Berita Terbaru

    spot_img