spot_img
Minggu 5 Mei 2024
spot_img
More

    Penanganan Sampah Ciamis, TPA ke Cisaga

    CIAMIS, FOKUSJabar.id: Paska ditutupnya Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah Handapherang, TPA sampah beralih ke Kecamatan Banjaranyar, namun kondisi tersebut menjadi kendala karena jaraknya terlampau jauh.

    Kepala Bidang Kebersihan, Persampahan dan Pertamanan DPRKPLH Kab. Ciamis, Giyatno mengatakan,tahun 2020 ada rencana TPA akan dipindahkan ke Kecamatan Cisaga. Hal tersebut dalam rangka optimalisasi penanganan sampah.

    “Jumlah sarana angkutan sampah kita sebetulnya belum ideal, paling tidak dengan dibukanya TPA Cisaga nanti mobilisasi perpindahan dari TPS ke TPA bisa lebih cepat,” kata Giyatno, di ruang kerjanya, Senin (6/12/2020).

    Baca Juga: Kreasi Bonsai Kelapa Cimong Tembus Mancanegara

    Areal tugas penanganan sampah perkotaan mencakup Kec.Ciamis, Cikoneng, Panjalu, Panumbangan, Banjarsari, dan eks kawadanann.

    “Untuk penanganan sampah yang masuk ke desa desa kita baru programkan kerjasamanya dengan pemerintah desa,” kata Giyatno.

    Sementara itu kondisi sampah di beberapa titik TPS wilayah kota dan areal perkantoran, Senin sore masih bertumpuk bahkan meluber ke tepi jalan.

    ” Ini dari Sabtu kang, sampe sekarang (belum diambil truk sampah), kalau musim hujan harusnya cepat diambil karena sampah basah itu bau,” ujar Ny. Neneng pedagang warungan di sebrang TPS.

    Menanggapi hal tersebut Giyatno akan segera mengambil tindakan. Namun dia berharap masyarakat juga turut sadar dengab membuang sampah pas ditempat sampahnya.

    “Sampah yang meluber ke tepi jalan karena pembuang sampah banyak yang membuang asal, tidak pas ke TPS-nya. Jadi kesannya meluber dan bertumpuk,” kata Giyatno.

    (Deni)

    Berita Terbaru

    spot_img