spot_img
Minggu 5 Mei 2024
spot_img
More

    Jelang Final Sepakbola SEA Games 2019, Ini Head to Head Indonesia vs Vietnam

    BANDUNG, FOKUSJabar.id : Laga puncak cabang olahraga sepakbola SEA Games 2019 akan mempertemukan Timnas Indonesia U23 dan Timnas Vietnam U23 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Selasa (10/12/2019) mulai pukul 19.00 WIB. Pertemuan kedua tim di partai final SEA Games menjadi yang pertama.

    Tim Garuda Muda, julukan timnas U23 Indonesia, melaju ke final SEA Games 2019 setelah mengandaskan perlawanan Myanmar (4-2) di semifinal. Sedangkan tim Naga Emas, julukan timnas Vietnam U23, lolos ke final usai mengalahkan Kamboja dengan skor telak 4-0.

    Dikutip dari kompas.com, kedua tim memiliki peluang yang sama meraih medali emas SEA Games 2019 berdasarkan head-to-head di ajang multieven olahraga dua tahuan se-Asia Tenggara. Sejak SEA Games 1991, Indonesia dan Vietnam sudah bertemu sebanyak 12 kali.

    Dari 12 kali pertemuan, kedua tim saling mengalahkan sebanyak lima kali. Sementara dua laga sisa, berakhir dengan skor imbang.

    Terakhir kali Indonesia bertemu Vietnam pada laga penyisihan grup B SEA Games 2019. Pada laga yang digelar di Stadion Rizal Memorial, Minggu (1/12/2019), Vietnam berhasil mengalahkan Indonesia dengan skor 2-1.

    Berikut ini rekor pertemuan Indonesia dan Vietnam di ajang SEA Games
    28 November 1991 – Indonesia vs Vietnam 1-0
    9 Juni 1993 – Indonesia vs Vietnam 1-0
    12 Desember 1995 – Indonesia vs Vietnam 0-1
    7 Oktober 1997 – Indonesia vs Vietnam 2-2
    12 Agustus 1999 – Indonesia vs Vietnam 0-1
    6 September 2001 – Indonesia vs Vietnam 1-0
    4 Desember 2003 – Indonesia vs Vietnam 0-1
    26 November 2005 – Indonesia vs Vietnam 1-0
    9 November 2011 – Indonesia vs Vietnam 2-0
    15 Juni 2015 – Indonesia vs Vietnam 0-5
    22 Agustus 2017 – Indonesia vs Vietnam 0-0
    1 Desember 2019 – Indonesia vs Vietnam 1-2

    (ars)

    Berita Terbaru

    spot_img