spot_img
Jumat 26 April 2024
spot_img
More

    Tower di Asrama Polsek Banjar Dibongkar

    BANJAR,FOKUSJabar.id: Menara telekomunikasi (tower) yang berdiri di Lingkungan Asrama Polsek Banjar dibongkar pihak provider, Selasa (21/7/2020) kemarin.

    “Kemarin dibongkar. Saya tidak tahu dipindahkan kemana,” kata Kabid Gakda Dinas Satpol PP Kota Banjar, Jawa Barat, Asep Sutarno, Rabu (22/7/2020).

    Sebelumnya, keberadaan tower di Asrama Polsek Banjar menimbulkan pertanyaan dari berbagai pihak terutama warga sekitar lokasi asrama.

    Meski sudah berdiri, warga mengaku belum ada sosialisasi mengenai dampak baik positif maupun negatif dari pihak provider.

    Terlebih, tower tersebut juga belum memiliki izin dari Pemerintah Kota (Pemkot) Banjar dalam hal ini Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPMPTSP) kota Banjar.

    “Itu belum memiliki izin,” ungkap kepala DPMPMPTSP Kota Banjar, Soni Horison.

    Bahkan, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Kota Banjar sempat hearing soal pendirian tower yang dibangun di Asrama Polsek Banjar dengan Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny.

    Kapolres meminta kepada pihak provider agar memindahkan tower tersebut dari lingkungan Asrama Polsek Banjar. “Kami sudah panggil pihak provider dan saya minta itu segera dipindahkan,” katanya.

    Selain itu, Melda mengaku sudah komunikasi dengan walikota Banjar mengenai tower di asrama Polsek Banjar. Ia juga berjanji akan segera menyelesaikan persoalan tower ini.

    BACA JUGA: Idul Adha 1441 H, DKP3 Banjar Periksa Hewan Kurban

    Namun saat ditanya MoU soal pendirian tower, ia mengaku tidak tahu dan tidak ingin tahu. Pasalnya saat pendirian tower itu ia belum menjabat sebagai Kapolres Banjar. “Saya tidak tahu soal itu (MoU). Saya belum disini,” kata dia. 

    (Agus/Bambang)

    Berita Terbaru

    spot_img