spot_img
Senin 20 Mei 2024
spot_img
More

    Karawang Raih Juara Umum Sirkuit Anggar I Jabar Tahun 2018

    BANDUNG, FOKUSJabar.id : Kabupaten Karawang tampil sebagai juara umum pada Sirkuit Anggar I Jawa Barat tahun 2018 yang berakhir Rabu (8/8/2018) di GOR Tri Lomba Juang, Pajajaran, Kota Bandung. Kabupaten Karawang mendominasi kejuaraan dengan raihan 10 medali emas, satu medali perak, dan 10 medali perunggu sekaligus berhak atas Piala Bergilir Ketua Umum Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (Ikasi) Jabar dan uang pembinaan Rp1 juta.

    Kabupaten Karawang mengalahkan Kabupaten Sumedang dan Kabupaten Bandung Barat yang harus puas di peringkat dua dan tiga. Pada hari sebelumnya, Kabupaten Karawang sudah memastikan juara umum pada kategori pra-kadet dan kadet dengan raihan empat medali emas. Tambahan enam medali emas bagi Karawang diraih dari kategori junior dan senior yang tiga medali emas diantaranya diraih pada lafa final di hari terakhir, Rabu (8/8/2018).

    Ketiga medali emas yang diraih Kabupaten Karawang di hari terakhir, disumbangkan Bayu Septiana dari nomor floret senior putra usai mengalahkan atlet Kabupaten Bekasi, Ismail Ibnu. Lalu dari Dewi Supriati usai menundukkan Bella Rizky dari Kabupaten Sumedang pada nomor floret putri junior. Dan medali terakhir bagi Kabupaten Karawang, disumbangkan Dian Eka Pertiwi dari nomor degen senior putri usai mengalahkan atlet Kabupaten Bandung Barat, Khatrin Gea di babak final.

    Pelatih Anggar Kabupaten Karawang, Rudy Setiawan mengatakan, hasil yang diraih kontingen Kabupaten Karawang pada gelaran Sirkuit Anggar I Jabar tahun 2018 sudah lebih baik dibanding gelaran yang sama sebelumnya. Meski demikian, pihaknya tidak memungkiri jika ada beberapa nomor andalan yang gagal meraih medali. Terutama di nomor kadet dan pra-kadet.

    “Karawang memang menjadi juara umum pada kategori kadet dan pra-kadet, namun jumlah raihan medali emas lebih sedikit dibanding sebelumnya. Ada beberapa nomor di kategori kadet dan pra-kadet yang meleset. Tapi kita sangat mensyukuri dengan hasil yang diraih saat ini, sekaligus membuktikan jika anggar merupakan cabang olahraga prioritas di Kabupaten Karawang sehingga mendapatkan prioritas dari pemerintah kabupaten maupun KONI Karawang,” tegas Rudy.

    Sementara Ketua Pengprov Ikasi Jabar, Asyanti Rozana Thalib menuturkan, gelaran sirkuit kali ini berjalan cukup baik dan kompetitif. Meski dominasi Kabupaten Karawang masih terlihat, namun telah muncul atlet-atlet dari beberapa daerah lain.

    “Secara keseluruhan, Karawang memang masih dominan tapi bukan berarti daerah lain t8idak memperlihatkan perkembangan. Ada beberapa atlet yang sudah memperlihatkan potensi yang cukup bagus dengan meraih medali emas di beberapa nomor. Semoga saja, melalui sirkuit ini dan banyaknya even kompetisi yang kami gelar, bisa muncul talenta atlet anggar potensial lain dari masingt-masing kota dan kabupaten,” pungkas Asyanti.

    (ageng)

    Berita Terbaru

    spot_img