spot_img
Jumat 3 Mei 2024
spot_img
More

    Rumah di Ciamis Ambruk, Eman Sulaeman Numpang Tidur

    CIAMIS,FOKUSJabar.id: Atap rumah milik Eman Sulaeman warga Desa Mangkubumi Kecamatan Sadananya Kabupaten Ciamis Jawa Barat (Jabar) ambruk, Minggu (28/1/2024) dini hari.

    FK Tagana Kabupaten Ciamis, Yulianti menyebut, diduga atap rumah Eman Sulaeman tidak kuat menahan curah hujan dengan intensitas yang cukup tinggi disertai angin kencang.

    BACA JUGA:

    Pj Bupati Garut Pimpin Apel KRYD Cipta Kondusif

    “Atap rumah Pak Eman ambruk sekitar pukul 03.30 WIB,” katanya, Minggu (28/1/2024).

    Menurut Dia, sebelum bangunan itu ambruk memang sejak lama kondisinya cukup memprihatinkan.

    “Kondisinya sudah lapuk,” ungkapnya.

    BACA JUGA:

    Hujan Deras Aspal Jalan Nasional di Ciamis Mengelupas, Lalulintas Buka Tutup

    Yulianti mengatakan, kondisi rumah milik Eman Sulaeman tidak bisa dihuni. Pasalnya sangat membahayakan.

    “Pemilik rumah untuk saat ini harus tinggal bersama tetangganya,” pungkasnya.

    (Husen Maharaja/Bambang Fouristian)

    Berita Terbaru

    spot_img