spot_img
Jumat 26 April 2024
spot_img
More

    Demi Nonton Bola, Bayi Meninggal Diajak Motoran 12 Jam

    TEGAL,FOKUSJabar.id: Seorang bayi meninggal dunia setelah diajak orang tuanya melakukan perjalanan dari Tegal ke Surabaya.

    Orang tua bayi beruia enam bulan tersebut melakukan perjalanan itu emi menonton laga Persebaya Surabaya vs Persita Tangerang di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur.

    Peristiwa miris itu diungkapkan oleh akun Twitter @jungkangFamily yang viral di media sosial.

    Pemilik akun yang diduga ayah sang bayi mengatakan, perjalanan tersebut ditempuh dari Tegal pukul 17.38 WIB, Sabtu (6/8/2022). Ketika tiba di Surabaya, bayi tersebut mengalami batuk dan sesak napas.

    BACA JUGA: Pemerintah Pastikan BBM Tak Akan Naik hingga Akhir 2022

    “Awal kami sekeluarga motoran dengan penuh antusias menyambut laga home perdana, budhal dari Tegal jam 17.38 WIB, hari Sabtu. Sampai di Surabaya jam 07.15 WIB hari Minggu. Anak saya batuk-batuk semacam ada dahak, napas agak sesak. Kemudian dibawa ke RS Ewa Pangalila daerah Gunung Sari,” tulis aku, Senin (8/8/2022).

    Akun tersebut mengatakan, bayi tersebut tidak mendapatkan pertolongan maksimal karena peralatan rumah sakit yang tidak mendukung. Akibatnya, sang bayi pun dirujuk ke rumah sakit lainnya.

    “Di sini awal malapetaka, karena ternyata mengeluarkan ambulans itu susah meski judulnya kami pasien rujukan, akhirnya kami bawa sendiri dengan motor,” kata dia, seperti dilansir IDN.

    Bayi tersebut kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Pusat Angkutan Laut (RSAL) Dr. Ramelan, Surabaya. Namun, saat itu dia mengalami kendala dalam perjalanan menuju rumah sakit.

    “Kena lampu merah di depan DTC Wonokromo dan kepalang sepur (kereta) lewat di Wonokromo juga. Hingga akhirnya sudah terlalu lemah dan tak tertolong, meski dokter di RSAL sudah berusaha maksimal,” katanya.

    Sang pemilik akun pun mengaku menyesal atas perbuatannya karena membawa sang bayi untuk menempuh perjalanan jauh demi menonton sepak bola.

    Dia pun berharap kasus serupa tidak terulang.

    “Akhirnya saya belajar apa makna ‘Persebaya Sak Tekone Izrail’ berkat ketololan yang terbungkus ego dan kesombongan saya yang nekad mengajak anak saya berusia 6 bulan untuk away dari Tegal ke Surabaya demi melihat Persebaya bertanding home perdana. Semoga cukup saya saja yang tolol,” ujar dia.

    Sontak unggahan tersebut pun menuai kecamaan dari warganet. Mereka menilai, orangtua seharusnya tidak membawa bayi melakukan perjalaanan jauh demi pertandingan bola.

    “Masih 6 bulan lho Pak, parah sumpah!” ujar warganet dalam komentarnya.

    “Ya Allah.. egois, naik motor malem, Tegal-Surabaya, cuma buat nonton klub sepak bola Anda pertaruhkan atau korbankan nyawa anak usia 6 bulan? Titipan Allah yang Anda sia-siakan,” ujar warganet lain.

    “Lebih sayang bola dari pada anak. Sungguh ayah yang bijak, setelah ini gak usah punya anak lagi Pak, kasihan anakmu,” kata warganet lain menyayangkan.

    Beberapa komentar warganet itu pun dibalas oleh pemilik akun dan meminta agar tidak mengikuti jejaknya.

    “Inggih Om, saya yang terlalu egois. Semoga dulur-dulur yang lain tidak mengikuti jejak saya,” katanya

    (Agung)

    Berita Terbaru

    spot_img