spot_img
Selasa 21 Mei 2024
spot_img
More

    Kodim 0613 Ciamis Gelar Vaksinasi di Desa Terpencil

    CIAMIS,FOKUSJabar.id: Kodim 0613/Ciamis gelar vaksinasi dan bagikan sembako kepada ratusan warga di Desa Nagarajati, Kecamatan Panawangan Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Kamis (11/11/2021).

    Dandim 0613/Ciamis Letkol Czi Dadan Ramdhani mengatakan, kegiatan itu dilakukan di desa tersebut karena daerah itu jauh dari jangkauan.

    “Hari ini kami laksanakan bakti sosial di daerah 3 T ( Terluar, Terisolir dan Terpencil),” kata Dadan.

    BACA JUGA: Pelaku Perampasan HP di Pamarican Ciamis Ditangkap Polisi

    “Selain memberikan paket Sembako kami juga melaksanakan vaksinasi dosis pertama dan kedua di daerah Panawangan ini,” kata dia.

    Dadan mengatakan, vaksinasi yang dilaksanakan terhadap 800 orang warga tersebut dalam upaya mempercepat herd imunity di daerah yang jauh dari jangkauan pusat-pusat kesehatan masyarakat.

    BACA JUGA: Masyarakat Kota Banjar Minta Kepastian Hukum Kasus Korupsi Yang Ditangani KPK

    “Kami berharap ini bisa menjadi pemicu untuk instansi lainnya untuk menggelar hal serupa di desa terpencil lainnya,” kata Dadan.

    (Husen Maharaja/LIN)

    Berita Terbaru

    spot_img