spot_img
Selasa 21 Mei 2024
spot_img
More

    Untuk Keselamatan Pemudik, Sopir Diperiksa

    CIAMIS,FOKUSJabar.id: Sejumlah sopir pengendara angkutan umum diperiksa kesehatannya di Terminal Ciamis. Rabu (6/6/2018).  Tujuan diperiksanya para supir angkutan umum tersebut untuk meminimalisir angka kecelakaan yang diakibatkan para pengendara terganggu kesehatannya.

    “Hari ini kami lakukan pengecekan kesehatan terhadap para pengendara angkutan umum,” kata Rossi Santika Dari FKM Unsil Tasikmalaya.

    Rossi mengatakan, adapun pengecekan kesehatan yang dilakukan pihaknya terhadap para pengendara tersebut meliputi pengecekan tensi darah serta timbangan badan.

    “Bagi mereka yang diketahui tensinya tinggi kami rekomendasikan kepada pihak Dishub supir itu jangan dulu mengemudikan kendaraannya tetapi harus istirahat,” ucapnya.

    Rosi melanjutkan, setelah pengendara tersebut istirahat dan dicek lagi tersina dan turun normal maka supir tersebut bisa melanjutkan perjalanannya.

    (Husen Maharaja)

    Berita Terbaru

    spot_img