spot_img
Senin 20 Mei 2024
spot_img
More

    Di Ciamis Satu Rumah Rusak dan Terancam Terseret Tebing Longsor

    CIAMIS,FOKUSJabar.id: Satu rumah milik Dede Hunah warga Dusun Cikaronjo Desa Bendasari Kecamatan Sadananya Kabupaten Ciamis Jawa Barat mengalami kerusakan akibat diterjang material longsoran dari tebing belakang rumahnya.

    Menurut anggota FK Tagana Kabupaten Ciamis Yulianti, selain satu rumah milik Dede Hunah mengalami kerusakan akibat tertimpa material longsoran juga di lokasi yang sama ada satu rumah lagi milik Ibrohim yang terancam terseret tebing longsor tersebut.

    “Kejadiannya tadi saat hujan deras serta terjangan angin kencang sekitar pukul 16.30 WIB,” katanya. Minggu (4/2/2024)

    Yulianti menuturkan, tebing longsor tersebut akibat terus diguyur hujan dengan intensitas yang cukup tinggi. Sehingga air masuk ke rongga tanah sehingga langsung mendorong tebing itu sampai jebol.

    “Kerusakan rumah milik ibu Dede Hunah cukup parah. Selain dindingnya jebol juga kondisi rumah sudah doyong karena terdorong oleh material longsoran dari tebing itu,” ucapnya

    Yulianti mengatakan, karena rumah milik Dede Hunah kondisinya mengalami kerusakan berat dan rawan ambruk. Terpaksa pemiliknya harus mengungsi menjaga sesuatu yang tidak diharapkan.

    “Satu rumah lagi yaitu milik Ibrohim terancam terseret longsor,” jelasnya.

    Yulianti melanjutkan, untuk saat ini warga masyarakat sedang bergotong royong mengevakuasi material longsoran yang menutupi saluran air.

    “Material longsoran itu menutupi saluran air sehingga kalau tidak secepatnya ditangani akan memperparah kejadian longsor itu,” ungkapnya.

    (Husen Maharaja/Irfansyahriza)

    Berita Terbaru

    spot_img