spot_img
Minggu 19 Mei 2024
spot_img
More

    Perubahan Iklim, Plh Wali Kota Bandung Pastikan Distribusi Pasokan Bahan Pokok Aman

    BANDUNG,FOKUSJabar.id:Pelaksana harian (Plh) Wali Kota Bandung Ema Sumarna memastikan, pasokan bahan pokok atau pangan ke Kota Bandung aman di tengah perubahan iklim dan el nino.

    “Bandung ini kota kolektif distributif. Tetapi upaya kita minimal mendoakan, agar jangan sampai daerah penyuplai kebutuhan barang-barang ke Kota Bandung tidak terganggu,” kata Ema di Fox Harris Hotel Jalan Jawa kota Bandung Jabar Selasa (8/8/2023).

    BACA JUGA: Targetkan 90 Partisipasi Pemilu 2024, Pemkot Bandung Gelar Pendidikan Politik bagi Ormas

    Ema menyebut, bahwa salah satu upaya lainnya yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung adalah melakukan komunikasi dengan daerah penyuplai kebutuhan bahan pokok atau pangan.

    Karena bagaimana pun, kata dia, pemerintah harus menjamin akan ketersediaan kebutuhan bahan pokok. Sebab bila terkendala, harga kebutuhan bahan pokok akan mengalami kenaikan.

    BACA JUGA: Plh Wali Kota Bandung, Akan Cari Tahu Soal Larangan Sepeda Listrik di Jalan Raya

    “Upaya lainnya adalah kita melakukan komunikasi, karena jangan sampai distribusi barang-barang ini terganggu. Kalau terganggu, barang akan menjadi langka dan biasanya akan terjadi kenaikan harga. Itu yang harus kita antisipasi,” ucapnya.

    Diketahui, el nino adalah fenomena cuaca yang tidak hanya berkontribusi terhadap peningkatan suhu yang lebih tinggi di banyak negara dunia. Akan tetapi, fenomena ini telah mendorong terjadinya siklon tropis.

    (Yusuf Mugni/Anthika Asmara)

    Berita Terbaru

    spot_img