spot_img
Sabtu 27 April 2024
spot_img
More

    Porlasi Jabar Gelar Kejurda Sebagai Ajang Seleksi Menuju PON XXI

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Olahraga Layar Seluruh Indonesia (Porlasi) Jawa Barat akan menggelar kejuaraan daerah (kejurda) di Indonesia National Sailing Center (INSC), Ancol, Jakarta, 19-23 Mei 2023. Pelaksanaan kejurda sekaligus menjadi ajang seleksi pembentukan tim pelatda layar Jabar.

    “Pelaksanaan kejurda ini merupakan salah satu hasil dari rakerprov (rapat kerja provinsi) yang kami gelar pada Rabu (10/5/2023) lalu. Kejurda ini sekaligus jadi ajang seleksi bagi kami untuk membentuk tim layar Jabar untuk PON XXI,” kata Ketua Umum Pengprov Porlasi Jabar, Arief Prayitno saat ditemui di gedung KONI Jabar, Jalan Pajajaran Kota Bandung, Kamis (11/5/2023).

    Dari pelaksanaan kejurda tersebut, lanjut dia, akan diambil atlet-atlet terbaik se-Jabar untuk masuk dalam tim layar PON XXI Jabar. Mereka akan menjalani proses pemusatan latihan daerah (pelatda) untuk persiapan menghadapi babak kualifikasi PON XXI pada bulan September 2023.

    “Jadi saat pelaksanaan pelatda, kita akan memilih atlet terbaik yang berhak tampil memperkuat tim layar Jabar pada babak kualifikasi PON XXI di bulan September 2023,” Arief menambahkan.

    BACA JUGA: Partai Nasdem Daftarkan 120 Bacaleg ke KPU Jabar, Ada Mantan Wabub Indramayu Lucky Hakim

    fokusjabar.id porlasi jabar kejurda PON XXI
    Rakerprov Porlasi Jabar 2023. (FOTO: Ageng)

    Untuk peserta pelaksanaan kejurda, kata dia, akan diikuti oleh seluruh pengcab Porlasi kota/kabupaten di Jabar. Termasuk pengcab Porlasi Kabupaten Bandung yang baru saja disahkan pada saat rakerprov.

    “Dengan bertambahnya Kabupaten Bandung, total pengcab Porlasi kota/kabupaten di Jabar berjumlah 12 daerah. Bertambah tiga kota/kabupaten selama kepengurusan Porlasi dibawah pimpinan saya. Kita harap bertambahnya pengcab ini berbanding lurus dengan bertambahnya atlet layar di Jabar. Ke depan kita targetkan satu daerah lain yang membentuk kepengurusan Porlasi yakni Indramayu,” Arief menegaskan.

    (Ageng)

    Berita Terbaru

    spot_img