spot_img
Sabtu 20 April 2024
spot_img
More

    Catat! Childfree Bukan Solusi Awet Muda

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Saat ini, pemberitaan terkait pilihan sukarela untuk tidak memiliki anak (childfree) menjadi perbincangan warganet.

    Hingga Kamis (9/2/2023) pukul 15.26 WIB masih menjadi trending topik pertama di Twitter.

    Perdebatan warganet soal childfree saat Gita Savitri Devi mengeluarkan statement bahwa rahasia awet mudanya karena tidak memiliki anak.

    BACA JUGA: 5 Manfaat Minyak Kelapa untuk Kulit

    Hal itu merupakan cara alami karena Dia tidak perlu stres dengan mendengar teriakan anak. Dengan begitu, dapat tidur teratur 8 jam per hari.

    Menurut Gita, childfree bisa membuat perempuan lebih awet muda dan terhindar dari penuaan dini.

    Pernyataan tersebut menuai kontroversi dan membuat warganet berdebat. Banyak yang melontarkan komentar negatif mengenai hal tersebut.

    Netizen menilai, keputusan tersebut tidak tepat dan lain sebagainya.

    “Kunci awet muda perempuan bukan childfree, mbak Gitasav. Tapi punya uang yang cukup untuk bisa merawat tubuh.,” tulis akun Twitter @TsamaraDKI.

    “Argumen Gita Savitri mengenai tidak punya anak tentunya adalah bagian dari agenda depopulasi yang digerakkan oleh kaum open minded.”

    “Saya akan buktikan bahwa punya anak itu penting dan betapa childfree tidak sesuai dengan kultur ketimuran,” tulis akun Twitter@AditMKM.

    Unggahan Gitasav di akun Instagramnya menjadi topik hangat pembicaraan warganet.

    childfree fokusjabar.id
    Gita Savitri Devi (foto web)

    Dalam unggahannya seolah-olah membenarkan childfree dan menggiring opini bahwa wanita akan lebih sehat jika tidak memiliki anak.

    BACA JUGA:

    3 Bahaya Telur Setengah Matang Serta Alasannya

    Namun di Indonesia, masyarakat memiliki perspektif budaya kolektif. Di mana masyarakat mengharapkan seseorang yang telah memasuki usia dewasa untuk menikah dan usai menikah maka akan memiliki seorang anak.

    Dilansir dari Gramedia.com, keputusan childfree seorang perempuan maupun pasangan dapat berdampak pada sisi biologis atau kesehatan.

    Ada beberapa dampak kesehatan yang dapat dirasakan ketika seorang perempuan maupun pasangan menjalani pernikahan untuk childfree.

    Perempuan yang tidak memiliki anak memiliki risiko kesehatan yang lebih buruk dan meningkatkan risiko kematian dini. Selain itu, dapat meningkatkan risiko terkena kanker payudara.

    Seorang perempuan hamil serta menyusui, risiko terkena kanker payudara akan berkurang. Pasalnya, terjadi perubahan hormonal.

    Ketika seorang perempuan hamil, maka akan mengalami peningkatan progesteron serta mengalami penurunan estrogen.

    Dilansir detikhealth.com, dokter spesialis kulit dari DNI Skin Center, Darma menyebut, sebenarnya tidak ada hubungan langsung antara memiliki anak dan tidak memiliki anak dengan awet muda.

    Satu hal yang memang berkaitan adalah munculnya rasa stres.

    Sementara dokter spesialis kecantikan sekaligus influencer, Abelina Dini Fitria mengungkapkan, memiliki anak bukan penyebab utama penuaan dan tergolong ‘indirect correlation’ (korelasi tidak langsung).

    Menurut Dia, harus ada penelitian lebih lanjut terkait hal tersebut.

    Pada beberapa kasus lainnya, seseorang memang disarankan untuk childfree karena gangguan medis atau kondisi psikis tertentu.

    Depresi berat misalnya. Itu bisa mempengaruhi kondisi anak dan ibu.

    Namun untuk yang tidak memiliki gangguan, maka disarankan memiliki anak.

    Pasalnya, ada kaitannya dengan penuaan dini.

    (Marliah/Bambang Fouristian)

    Berita Terbaru

    spot_img