spot_img
Selasa 5 November 2024
spot_img
More

    Realme C11, Ponsel Murah Tangguh Untuk Game

    BANDUNG, FOKUSJabar.id : Ponsel murah Realme C11 menjadi jawaban bagi para gamers yang ingin memliki smartphone dengan spesifikasi berbasis game tanpa harus merogoh kocek dalam. Pasalnya harga dari ponsel yang diluncurkan secara resmi Selasa (30/6/2020) lalu ini hanya Rp 1 Jutaan.

    Ponsel Gaming ini dibekali dengan Chipset Gaming yang diyakini tangguh untuk bermain game apapun yang berkapasitas besar.

    Dari sisi desain Realme C11 lebih terlihat elegan karena dipasang layar IPS LCD 6,5 inci dengan resolusi HD Plus. Realme mengklaim bahwa Realme C11 memiliki fitur splash resistant sehingga tahan percikan air.

    Untuk sektor kamera smartphone murah ini tidak mau kalah dengan pesainnya, pasalnya dibekali dengan dua kamera dengan resolusi 13 MP dan 2 MP, bahkan untuk menambah kecantikan hasil foto Realme menambahkan sensor 13 MP yang telah dilengkapi efek bo

    Realme C11 fokusjabar.id
    Realme C11 (Realme Indonesia)

    Dibingkai oleh poni waterdrop, Realme C11 mengandalkan kamera depan beresolusi 5 MP yang telah dilengkapi dengan AI Beautification Selfie untuk mempercantik fotomu.

    Diketahui bahwa Realme adalah chipset gaming terbaru dari MediaTek yang menjadi otak perangkat ini. Chipset andalan ponsel murah tersebut adalah MediaTek Helio G35.

    Menjalankan sistem operasi Android 10, Realme C11 ditenagai dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh. Realme mengklaim, baterai Realme C11 masih tersisa 21 persen walaupun sudah digunakan selama tiga hari.

    Datang dalam dua varian RAM, yaitu RAM 2 GB dan memori internal 32 GB dijual Rp 1.499.000. Sedangkan RAM 3 GB dan memori internal 32 GB dijual dengan harga Rp 1.599.000. Dua harga ini merupakan harga perkenalan.

    Sedangkan untuk harga normal,  dengan RAM 2 GB dan memori internal 32 GB dijual Rp 1.599.000. Untuk RAM 3 GB dan memori internal 32 GB dijual Rp 1.699.000.

    BACA JUGA : Ini Spesifikasi Realme C11, Yang Segera Dirilis Akhir Bulan

    Spesifikasi :

    OS: Android 10, realme UI 1.0
    Chipset: MediaTek Helio G35 (12 nm)
    CPU: Octa-core 2.3 GHz Cortex-A53
    GPU: PowerVR GE8320 (680 MHz)
    RAM: 2 GB, 3 GB
    Internal Memori: 32 GB
    Layar: 6.5 inci, 720 x 1560 piksel, 20:9 ratio
    Kamera utama: 13 MP, f/2.2 + 2 MP, f/2.4
    Kamera depan: 5 MP, f/2.4
    Baterai: 5.000 mAh
    Konektivitas: microUSB 2.0, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0
    Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
    Dimensi: 164.4 x 75.9 x 9.1 mm
    Berat: 196 g
    Warna: Mint Green, Pepper Grey

    Ponsel murah berspesifikasi gaming ini akan dijual secara online dan ofline 4 Juli 2020 medatang. Namun mereka sudah melakukan flash sale pada 1Juli 2020 lalu.

    (As/Web)

    Berita Terbaru

    spot_img