spot_img
Minggu 16 Juni 2024
spot_img
More

    Politisi Gerindra Tasik Bicara Kemerdekaan dan Peran Pemuda

    TASIKMALAYA, FOKUSJabar.id : Politisi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerinda) Kabupaten Tasikmalaya, Gopur mengatakan sejarah terlahirnya bangsa Indonesia tidak terlepas dari peran para pemuda yang telah jengah dengan kesewenang-wenangan penjajah Belanda ketika itu.

    Maka terlahirlah Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 1928. Mereka dengan lantang menyuarakan bahwa bertumpah darah satu yaitu Indonesia, Berbangsa satu yaitu Bangsa Indonesia, dan menjungjung tinggi bahasa persatuan yaitu bahasa Indonesia.

    “Bulan Agustus 1945 tepatnya tanggal 17 merupakan tonggak sejarah terlahirnya kemerdekaan Bangsa Indonesia, pemuda memiliki peranan dalam merubah dari penjajahan ke alam kemerdekaan,” ungkap Gopur di kediamannya di Kecamatan Tanjungjaya, Senin (6/8/2018).

    Dengan demikian kata Gopur, di alam kemerdekaan ini pemuda harus mampu berkontribusi bagi bangsa tercinta dengan membangun keutuhan berbangsa dan bernegara karena kaum muda adalah estafet kepemimpinan di masa depan.

    “Mari kita semua bersatu membangun negeri ini dengan penuh damai dan rasa mencintai dan memiliki Indonesia, hindari perpecahan karena hal itu merupakan hal yang tidak diharapkan bagi para pendiri bangsa ini,” tegasnya.

    Gopur mengajak kepada seluruh masyarakat khususnya para pemuda untuk menumbuhkan jiwa-jiwa Nasionalis dengan berpegangan teguh pada Pancasila serta norma-norma Agama.

    “Indonesia Raya harus merdeka dari segala bentuk penindasan, pemuda harapan bagi penerus bangsa harus teguh, kokoh dalam mengamalkan Pancasila, mari kita bangun bangsa ini dengan damai dan toleran,” pungkasnya.

    (Nanang Yudi/DAR)

    Berita Terbaru

    spot_img