spot_img
Senin 20 Mei 2024
spot_img
More

    Oded Jualan Bandrek Panas di Pilwalkot Bandung 2018

    BANDUNG, FOKUSJabar.id : Bandrek Panas menjadi andalan salah satu program andalan calon wali kota Bandung 2018-2023, Oded M Danial sa‎at bertarung di Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota (Pilwalkot) Bandung 2018. Bandrek Panas merupakan singkatan dari Bandung Resik Pakai Bank Sampah yang menjadi solusi pasangan Oded-Yana terhadap permasalahan sampah dan ekonomi di Kota Bandung.

    “Bandrek Panas ini adalah program penataan lingkungan dalam hal sampah tapi sekaligus ‎memiliki nilai ekonomis. Dulu waktu saya masih di dewan, Ummi (istri Oded) sudah membina ibu-ibu kelompok pecinta lingkungan memberdayakan bank sampah,” ujar Oded saat berkampanye di kawasan Bank Sampah Hijau Lestari RW 13, Kelurahan Sukapura, Kecamatan Kiaracondong, Kota Bandung, Kamis (1/3/2018).

    Oded menuturkan, di Kota Bandung sendiri sudah ada sekitar 134 bank sampah ‎yang tersebar di berbagai wilayah. Pusat bank sampah sendiri terdapat di kawasan Ahmad Yani dan sudah memiliki pasar tersendiri yang bekerjasama dengan beberapa bank.

    “Dengan potensi yang sudah dimiliki ini, pasangan OYA atau Oded-Yana akan tetap meneruskan program ini. Bank sampah ini nilai ekonomisnya sangat luar biasa bahkan saat tahun 2013 lalu ada seorang ibu-ibu di Coblong yang sudah memiliki tabungan dari bank sampah sampai Rp1,5 juta. Ini akan membuat ibu-ibu lebih semangat dalam memilah sampah karena nilai ekonomisnya ada,” tuturnya.

    ‎Keberadaan bank sampah pun, lanjut Oded, diyakini akan meminimalisasi jumlah pemulung di Kota Bandung. Pasalnya, masyarakat akan lebih peka terhadap sampah karena memiliki nilai ekonomis tinggi.

    “Model pengelolaan sampah melalui program bank sampah ini terbukti telah mampu mendidik warga memperlakukan sampah sejak dari rumah. Masyarakat akan terbiasa untuk memilah sampah yang dihasilkan ‎dan kalau model seperti ini terus dikembangkan, saya yakin setengah beban masalah penanganan sampah sudah teratasi di level rumah tangga,” pungkasnya.

    (ageng/bam’s)

    Berita Terbaru

    spot_img