spot_img
Tuesday 30 April 2024
spot_img
More

    Musrenbang RPJPD Pemkab Ciamis 2025-2045, Bupati Berharap Bisa Jadi Dasar Pembangunan Ciamis 20 Tahun Kedepan

    CIAMIS,FOKUSJabar.id: Pemerintah Kabupaten Ciamis melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2025-2045 di Aula Adipati Angganaya Bappeda, Rabu (17/4/2024). Kegiatan dibuka langsung oleh Bupati Ciamis Herdiat Sunarya.

    Adapun kegiatan musrenbang tersebut merupakan kegiatan lanjutan dari tahapan penyusunan dokumen perencanaan jangka panjang dan perencanaan pembangunan tahunan.

    BACA JUGA: Jelang Jabatan Berakhir, Herdiat Belum Berpikir Maju Kembali di Pilkada Ciamis

    Dalam sambutannya Herdiat mengatakan, konsep visi-misi sebagaimana tertuang dalam RPJPD Kabupaten Ciamis serta konsep tema pembangunan tahun 2025 dijabarkan dalam tujuh prioritas daerah.

    Dikatakan kegiatan musrenbang sangat diperlukan untuk memberikan dasar-dasar pembangunan di Kabupaten Ciamis untuk jangka panjang 20 tahun kedepan.

    “Melalui kegiatan ini kita bersinergi dan berkolaborasi untuk membangun Ciamis dalam jangka panjang tahun 2024-2045 dengan begitu tahapan pembangunan jangka panjang, menengah serga pendek bisa dilakukan sesuai dengan kebutuhan,” kata dia.

    Kemudian, dalam kesempatan itu Bupati Herdiat yang akan mengakhiri masa jabatannya mengucapkan terimakasih dan memberikan penghargaan kepada seluruh masyarakat, stakeholder dan segenap unsur pemerintah daerah Kabupaten Ciamis.

    BACA JUGA: Peduli Warga, Pemkab Ciamis Tidak Berlakukan WFH

    “Terimakasih banyak, tidak terasa 5 tahun sudah saya menjabat tinggal beberapa hari lagi akan berakhir terimakasih atas dukungan, kontribusi dalam membangun Tatar Galuh Ciamis,” ucapnya.

    Selanjutnya, untuk menyepakati visi, misi, arah kebijakan dan sasaran pokok yang sebagaimana tertuang pada dokumen rancangan RPJPD serta sasaran, prioritas pembangunan daerah, program dan kegiatan sebagaimana tertuang pada dokumen rancangan RKPD dilaksanakan penandatangan Berita Acara kesepakatan.

    Acara musrenbang kemudian ditutup oleh Wakil Bupati Ciamis yang dalam sambutannya menekankan perlunya penguatan perencanaan dan penganggaran yang fokus pada prioritas dengan program- program pembangunan yang diarahkan pada lokus yang jelas dan tepat sasaran.

    Acara Musrenbang tersebut dihadiri secara langsung oleh Bupati Ciamis, Wakil Bupati Ciamis, Pimpinan DPRD Kabupaten Ciamis, Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Ciamis, Plh. Sekretaris Daerah, para asisten, staf ahli, kepala OPD, camat dan unsur TP PKK.

    Hadir secara online kepala instansi vertikal serta pimpinan BUMN/BUMD, para kepala desa, tokoh masyarakat dan Organisasi masyarakat.

    (Fauza/Anthika Asmara)

    Berita Terbaru

    spot_img