spot_img
Minggu 5 Mei 2024
spot_img
More

    Polres Ciamis dan Kodim 0613/Ciamis Bersinergi Membangun Jalan Desa Jelat

    CIAMIS,FOKUSJabar.id: Polres Ciamis bersama TNI Kodim 0613/Ciamis bersinergi membangun jalan di Desa Jelat Kecamatan Baregbeg Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (6/5/2023).

    Polres Ciamis dan Kodim 0613/Ciamis bersinergi dalam program Bhakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa (BSMSS), yang dilaksanakan di Kecamatan Baregbeg. 

    Menurut Kapolres Ciamis AKBP. Tony Prasetiyo Yudhangkoro, pengiriman personil Kepolisian Polres Ciamis dalam kegiatan BSMSS tersebut bertujuan untuk ikut serta membantu pekerjaan sasaran fisik berupa pembangunan jalan rabat beton dan lapensit di Desa Jelat Kecamatan Baregbeg.

    BACA JUGA: Warga Ciamis Keluhkan Banyak PJU yang Mati Dibiarkan Pemerintah

    “Anggota Dalmas Satuan Samapta dan Polsek Ciamis bekerja bersama anggota Kodim 0613/Ciamis dan masyarakat membangun jalan dusun. Ini merupakan wujud nyata soliditas TNI-Polri dengan saling mendukung program masing-masing instansi untuk kesejahteraan masyarakat,” kata dia. 

    Tony menuturkan, dalam kegiatan Bhakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa (BSMSS) tersebut Polres Ciamis menugaskan sejumlah personel untuk ikut serta terlibat dalam pelaksanaan kegiatan di Desa Jelat Kecamatan Baregbeg Kabupaten Ciamis.

    “Mereka nanti akan ikut bersama hingga akhir pelaksanaan BSMSS yang sampai tanggal 18 Mei 2023 mendatang,” ucapnya.

    Tony mengatakan, total anggota yang diterjunkan 8 personel setiap harinya ikut serta membangun jalan dusun bersama anggota Kodim 0613/Ciamis dan masyarakat Desa Jelat.

    “Semoga kebersamaan ini dapat terus terpelihara dan hasilnya bisa bermanfaat untuk masyarakat dalam meningkatkan perekonomian guna terbentuknya masyarakat yang sejahtera,” kata dia.

    BACA JUGA: Pesilat SDN Sindangrasa 3 Ciamis Raih 7 Medali

    Sementara itu Kepala Desa Jelat Arga, sangat mengapresiasi kegiatan BSMSS yang digelar Kodim 0613/Ciamis di wilayahnya sehingga dampaknya akan dirasakan oleh masyarakat karena jalan yang tadinya belum baik menjadi lebih baik dan bagus sehingga akses perekonomian warga semakin meningkat karena lancarnya lalu lintas saat membawa hasil pertanian mereka.

    “Jalur jalan yang saat ini dilakukan pembangunannya merupakan akses lalu lintas warga yang cukup vital untuk mengangkut hasil pertanian warga disini,” kata dia. 

    (Husen Maharaja/Anthika Asmara)

    Berita Terbaru

    spot_img