spot_img
Selasa 19 Maret 2024
spot_img
More

    Asesmen Lokasi Kebakaran, Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya Ajukan Revitalisasi

    TASIKMALAYA,FOKUSJabar.id : Pasca musibah kebakaran di Pasar Ciawi, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Pemerintah lakukan asesmen, Senin (19/12/2022). 

    Hal itu untuk mengetahui tingkat kerusakan fasilitas pasar rakyat akibat dilalap kobaran api serta menghitung kerugian materil secara keseluruhan maupun yang dialami masing-masing pedagang. Khususnya 158 pedagang di blok C. 

    “Kami masih melakukan asesmen di lokasi kebakaran serta merumuskan langkah-langkah penting untuk menyiasati keberlanjutan pergerakan ekonomi melalui usaha para pedagang yang terdampak musibah di Pasar Ciawi ini,” kata Kepala Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Tasikmalaya, Iwan Ridwan.

    BACA JUGA: Pasar Ciawi Kabupaten Tasikmalaya Ludes Terbakar, Wabup Minta Lebih Waspada

    Terkait keberlanjutan aktivitas usaha perdagangan para pedagang blok C, dia menyebutkan masih terus berkoordinasi dengan pihak BPBD dan Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang untuk menentukan pilihan terbaik, apakah relokasi atau memanfaatkan ruang-ruang kosong yang ada di kawasan pasar. 

    “Kita sedang berproses, apakah relokasi atau memanfaatkan ruang-ruang yang ada, namun dengan batasan tidak sampai menghambat proses penyelidikan pihak kepolisian,” ujar Iwan Ridwan. 

    Lebih lanjut Iwan menyebutkan, pemerintah sedang me-review Detail Engineering Design (DED), untuk pasar Ciawi yang memang harus segera ada pembenahan termasuk instalasi kelistrikannya. 

    “Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya memiliki lima pasar tradisional, pasar Ciawi diantaranya sudah diusulkan ke pusat agar masuk program prioritas revitalisasi. DED nya masih kita tinjau,” tutur Iwan Ridwan.

    BACA JUGA: Kasdam I/BB: Infanteri yang Modern dan Selalu di Hati Rakyat Jadi Pedoman Prajurit Korps Infanteri

    Ditanya soal penyebab kebakaran Pasar Ciawi, dia menegaskan ada pihak Kepolisian yang berwenang untuk menjelaskannya. 

    “Polisi masih menyelidiki, nanti akan terungkap apa penyebab kebakaran tersebut,” ucap Iwan. 

    (Farhan)

    Berita Terbaru

    spot_img