spot_img
Sabtu 27 April 2024
spot_img
More

    Ribuan Inovator Dari Seluruh Indonesia Berkumpul Di Cirebon

    CIREBON,FOKUSJabar.id: Gelar Teknologi Tempat Guna (TTG) Nusantara ke- XIII bakal diikuti oleh 1.136 inovator dari seluruh Indonesia di Cirebon, Kamis (19/10/2022) mendatang. 

    “Sampai dengan saat ini sebanyak 26 provinsi yang sudah menyampaikan konfirmasi kehadirannya,” kata Suhartono kata panitia Teknologi Tepat Guna Masyarakat Nusantara dari rilis yang diterima, Senin (17/10/2022).

    Menurutnya, bahwa Gelar TTG Nusantara akan berlangsung hingga Jum’at (21/10) di Ballroom Aston Hotel Cirebon, akan memamerkan berbagai inovasi hasil teknologi tepat guna yang diciptakan para inovator di Indonesia. 

    BACA JUGA: Warga Balokang Patrol Kota Banjar Was-was Rumahnya Terendam Banjir Lagi

    Disamping itu, Gelar TTG Nusantara Ke XXIII akan diisi dengan temu bisnis, pameran UMKM, lokakarya, widyawisata, dan rakornis yang didalamnya untuk menentukan dimana Gelar TTG Nusantara tahun berikutnya akan dilangsungkan.

    “Gelar TTG Nusantara kali ini akan dimeriahkan pula dengan konser spesial dari artis penyanyi papan atas ibukota asal Cirebon, Charly Van Houten,” Kabid Pengembangan Potensi Desa Bayu Rakhmana.

    Sebagaimana diketahui, Gelar TTG merupakan kegiatan tahunan yang bertujuan untuk memasyarakatkan inovasi hasil teknologi tepat guna, sekaligus ajang promosi dan pertukaran informasi terkait pengembangan serta pemanfaatan teknologi tepat guna untuk kemajuan ekonomi masyarakat, khususnya di desa.

    BACA JUGA: Tabrakan Beruntun Di Ciamis, 3 Mobil Ringsek

    Kemudian Gelar TTG juga akan mempertemukan inovator dengan para investor/pengusaha dalam pengembangan TTG di daerah. 

    Karena dukungan kalangan dunia usaha sangat dibutuhkan dalam produksi alat TTG dengan tingkat harga yang terjangkau masyarakat. 

    Berita Terbaru

    spot_img