spot_img
Tuesday 30 April 2024
spot_img
More

    Pemkot Bandung Siap Laksanakan Vaksinasi Usia 6-11 Tahun

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan, Pemerintah Kota (Pemkot) telah siap melaksanakan vaksinasi COVID-19 usia 6-11 tahun.

    “Kita sudah sangat siap mulai dari vaksin, vaksinator dan lokasi pelaksanaannya pun sudah kita siapkan di tiap-tiap sekolah. Mereka siswa yang domisili luar daerah tetapi bersekolah di Bandung, termasuk sasaran kita,” kata Yana di Balai Kota, Jalan Wastukancana, Selasa (14/12/2021).

    Menurutnya, pencapaian sementara vaksinasi COVID-19 di wilayahnya memenuhi kriteria pelaksanaan untuk vaksinasi kelompok sasaran 6-11 tahun dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI.

    “Pemenuhan kriteria itu pada segi capaian vaksinasi Covid-19 pada kelompok lanjut usia, maupun secara umum,” ucapnya.

    Yana mengungkapkan, capaian sementara vaksinasi kelompok sasaran lansia telah di atas 70 persen, penyuntikan pertama, maupun dengan yang kedua. Sementara, 99,67 persen dosis pertama.

    BACA JUGA: Dibakar Cemburu, Suami Lakukan KDRT

    “Untuk dosis dua sudah mencapai 88,13 persen dari target 1.952.358 jiwa. Untuk waktu pelaksanaannya vaksinasi usia 6-11, saat ini saya belum menerima petunjuk pelaksanaan, dan petunjuk teknisnya,” kata dia.

    Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung Ahyani Raksanagara mengatakan, telah mengadakan koordinasi teknis dengan OPD lain, maupun instansi di luar lingkungan Pemkot Bandung.

    “Tentunya akan lanjut mengadakan sosialisasi teknis vaksinasi COVID-19 kelompok sasaran 6-11 tahun kepada tiap-tiap puskesmas. Sementara untuk pelaksanan vaksinasi  menunggu surat resmi dari Kemenkes,” kata Ahyani.

    Diketahui, kriteria dari Kemenkes, daerah dapat melaksanakan vaksinasi COVID-19 kelompok sasaran 11-16 tahun saat capaiannya telah menjangkau 70 persen secara keseluruhan, dan 60 persen pada kelompok sasaran lansia.

    BACA JUGA: Penjualan Minyak Goreng Curah di kota Bandung Tetap Diawasi

    (Yusuf Mugni/Anthika Asmara)

    Berita Terbaru

    spot_img