spot_img
Jumat 26 April 2024
spot_img
More

    Siswa SMPN 1 Panawangan Ciamis Ikuti Pesantren Kilat Di Ponpes dan Masjid

    CIAMIS,FOKUSJabar.id: Di tengah masa pandemic Covid-19 Siswa SMPN 1 Panawangan Kabupaten Ciamis tetap melaksanakan pensantren kilat di masjid dan pondok pesantren (Ponpes) yang berada di lingkungan rumah siswa.  

    Kepala SMPN 1 Panawangan Nana Suryana mengakatan, pesantren kilat tetap dilaksanakan di bulan Ramadan bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan siswa pada saat bulan Ramadan.

    Lanjut Nana, pesantren kilat ini sengaja dilakukan di masjid dan Ponpes di lingkungan sekitar rumah siswa karena pembelajaran tatap muka belum dilaksanakan secara maksimal di sekolah. Kendati demikian pelaksanaan pesantren kilat di masjid dan ponpes ini dilaksanakan dengan protokol kesehatan.

    “Karena siswa melakukan pensatren kilat  di masjid dan ponpes, kami menugaskan guru untuk memantau kegiatan siswa,” kata Nana Selasa (27/4/2021).

    BACA JUGA: Larangan Mudik Lebaran Diterapkan, Jalur Tikus di Ciamis Diperketat

    Nana berharap, dengan pesantren kilat siswa ini bisa meningkatkan juga pengetahuan siswa tentang agama disamping meningkatkan ketaqwaan dan keimanan.

    Sementara itu pengurus Ponpes Al-Firdaus Panawangan Sriniti Herawati menjelaskan, pada bulan Ramadan saat ini pihaknya melaksanakan program keagaman selain untuk siswa yang sedang pesantren juga untuk masyarakat sekitar.

    “Di Al-Firdaus selain siswa SMPN 1 Panawangan yang ikut mesantren kami juga mendidik siswa Sekolah Dasar yang lokasi rumahnya berdekatan dengan Ponpes,” kata dia.

    (Husen Maharaja/Anthika Asmara)

    Berita Terbaru

    spot_img