spot_img
Jumat 3 Mei 2024
spot_img
More

    DPD KKK Jabar Siap Bantu Pemerintah Tanggulangi Covid 19

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Dewan Pimpinan Daerah Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) Provinsi Jabar berkomitmen untuk memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat Jawa Barat. Salah satunya ikut membantu pemerintah dalam menanggulangi masalah pandemi Covid-19.

    Berbagai kegiatan sosial pun akan dilakukan KKK, di antaranya, kegiatan menjaga lingkungan, pembagian bantuan vitamin, bantuan APD dan masker bagi tenaga medis.

    Hal tersebut seperti dilontarkan Ketua DPD KKK Jabar, Stenly Ngelo saat rapat pengurus dengan agenda bahasan kerja di masa pandemi Covid-19 yang digelar di Sekretariat KKK DPD Jabar Jalan Kebonjati 256, Kota Bandung, Senin (21/9/2020).

    “Banyak agenda ke depan yang harus dilakukan pengurus KKK Jabar. Kebersamaan dan persaudaraan dalam KKK haruslah dengan nyata dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Jawa Barat,” kata Stenly didampingi Sekertaris KKK, Freddy Kandio dan Dewan Pembina KKK, Brian.

    BACA JUGA: Terpilih Aklamasi, Gunaryo Pimpin Organisasi Triathlon Jabar

    Stenly mengatakan, meski datang dari luar Jawa Barat, namun KKK sejak dulu memiliki ikatan emosional.

    “Melalui rapat ini kita rumuskan berbagai kegiatan sosial yang dapat membantu pemerintah dalam mengatasi masalah di tengah masyarakat,” katanya.

    Sementara Wakil Ketua KKK, Rezal W yang juga Ketua Badan Penanggulangan Bencana MPW Pemuda Pancasila Provinsi Jawa Barat sekaligus Ketua Gugus Tugas Task Force Relawan Kemanusiaan Covid-19 Jabar, berharap agar KKK dapat menjadi salah satu contoh dalam menjalankan aktivitas sosial di masa pandemi ini.

    (Asep/Antik)

    Berita Terbaru

    spot_img