spot_img
Monday 29 April 2024
spot_img
More

    Jelang ” Nataru ” Harga Komiditas Pangan di Cimahi Meroket

    CIMAHI, FOKUSJabar.id : Mendekati Natal dan Tahun Baru (Nataru), harga sejumlah komiditas pangan di pasar tradisional Kota Cimahi mulai merangkak naik.

    Harga-harga pangan seperti daging ayam, berbagai jenis cabe dan bawang sudah mengalami kenaikan yang cukup signifikan sejak beberapa hari terakhir ini.

    Daging ayam per Sabtu (22/12/2018) sudah mencapai Rp 40 ribu per kg. Sementara bawang merah Rp 30 ribu per kg. Kenaikan paling menonjol terlihat pada cabe rawit merah yang mencapai Rp 50 ribu serta cabe rawit hijau yang mencapai Rp 30 ribu per kg.

    “Cabe rawit merah itu awalnya Rp 40 sekarang jadi Rp 50, naik 25 persen. Kalau Cabe rawit hijau tadinya Rp 20, jadi 30, naik 50 persen,” terang Agus Irwan, kepala Seksi Perdagangan pada Dinas Perdagangan Koperasi UMKM dan Perindustrian Kota Cimahi.

    Sebetulnya sambung Agus, kenaikan komoditas pangan khususnya berbagai sayuran bukan karena menjelang Natal dan Tahun Baru saja, melainkan karena faktor cuaca.

    ” Karena pengaruh cuaca, bukan karena permintaan yang meningkat jelang Natal dan Tahun Baru saja,” tuturnya.

    Untuk memastikan harga stabil dan aman, pihaknya rutin melakukan monitoring ke lapangan. Termasuk jelang Natal dan pergantian tahun. Jika terjadi gejolak harga, pihaknya membuka kemungkinan untuk mengadakan operasi pasar, bekerja sama dengan instansi terkait.

    “Kalau permintaan naik, kita koordinasi dengan pihak lain,” tandasnya.

    Hana (45), salah seorang pedagang sayuran di Pasar Atas Cimahi menuturkan, memang sejak kemarin harga bawang dan cabe mengalami kenaikan. Namun untuk permintaan, kata dia, tetap berjalan normal seperti biasanya.

    “Iya naik. Sekarang rata-rata cabe Rp 30-40 ribu,” ucapnya.

    (Achmad Nugraha/Bam’s)

    Berita Terbaru

    spot_img