spot_img
Minggu 19 Mei 2024
spot_img
More

    Dirjen Perkebunan: Komoditas Perkebunan Berperan Sediakan Lapangan Kerja Hingga 22,69 Persen

    BANDUNG, FOKUSJabar.id: Dirjen Perkebunan Kementerian Pertanian Bambang mengatakan bahwa komoditas perkebunan berperan dalam penyedia lapangan pekerjaan dengan keterlibatan 22,69 persen juta jiwa tanaga kerja dan pekebun.

    “Dilihat dari sumbangan terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) pertanian, komoditas perkebunan berkontribusi sebesar 34 persen terhadap PDB Nasional. Di triwulan II tahun 2018, kontribusi perkebunan pada PDB mencapai Rp384,22 triliun,” jelasnya.

     “Di Hari Perkebunan ini tentu perlu adanya kolaborasi, sinergi dan percepatan akselarasi dari semua pihak. Tujuannya, untuk peningkatan pembangunan perkebunan Nasional,” tambah Bambang.

    Dengan pemberian bibit diharapkan dapat dimanfaatkan menjadi peluang bisnis yang lebih prospektif dalam meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan petani. Dengan begitu, perkebunan Indonesia bisa semakin berjaya.

    (Yusuf Mugni/LIN)

    Berita Terbaru

    spot_img