spot_img
Sabtu 18 Mei 2024
spot_img
More

    Panwaslu Banjar Ngaku Sulit Ungkap Praktik Politik Uang

    BANJAR, FOkusjabar.co.id: Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kota Banjar mengaku sulit mengungkap politik uang dalam Pilkada Kota Banjar. Sebab untuk mencari bukti adanya money politik itu harus cermat dan tepat.

    “Tugas sebagai panwas memang sangat berat terutama untuk mengungkap  pembuktian politik uang,” kata Ketua Koordinator Divisi SDM dan Organisasi Panwaslu Kota Banjar, Rudi Ilham (33), Sabtu (03/03/2018).

    Menurutnya, dalam pembuktian terjadinya politik uang ini ialah kesiapan saksi-saksi untuk berbicara di persidangan. Para saksi secara aturan di Panwaslu tidak diatur perlindunganya.

    “Tetapi saksi tidak harus takut, karena kita bisa meminta kepada lembaga perlindungan saksi sehingga tetap terjamin keselamatanya,” imbuh dia.

    Rudi menambahkan modus yang dilakukan upaya terjadinya politik uang sudah terendus bagaimana si kurir pemegang uang serta siapa yang eksekutor pembagian uangnya.

    “Kami telah mengendus pola bagaimana cara terjadinya politik uang. Sehingga, jika ini terbukti maka pemberi dan penerima akan dijerat hukuman pidana,” katanya (Boip/DAR)

    Berita Terbaru

    spot_img