spot_img
Tuesday 30 April 2024
spot_img
More

    6 Kamera Nikon Mirroless Terbaik

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Bodi yang ringan dan praktis menjadi salah satu alasan orang memilih kamera mirrorless. Terlebih dengan kualitas lensa di atas kamera DSLR.Kamera jenis ini makin populer di kalangan pegiat fotografi.

    Umumnya mereka memilih kamera mirrorless keluaran Nikon. Terdapat beberapa tipe brand kamera Nikon Mirrorless di luaran sana, namun dibawah ini beberapa pilihan terbaik yang bisa dijadikan referensi.

    Nikon 1 J4

    Kamera mirrorless ini sudah dibekali dengan image sensor yang cukup besar yaitu 18.4 MP sehingga gambar yang dihasilkan akan sangat jernih. Lensa yang digunakan dalam tipe ini adalah lensa kit 10-30 mm PD Zoom, dan dapat merekam video dengan resolusi yang cukup tinggi yaitu 1920 x 1080. Fitur lainnya adalah terdapat phase detection yang didukung dengan sistem autofocus hybrid. Sistem ini mampu menghasilkan gambar yang sempurna disetiap jepretannya.

    BACA JUGA: Saksi: Kamera CCTV Duren Tiga Benar Disambar Petir

    Nikon 1 J3

    Kamera ini dilengkapi sangat memadai untuk pengguna pemula. Desain bodi kamera ini terbilang sangat ringan dan praktis untuk dibawa. Meskipun memiliki bodi yang kecil, kamera ini memiliki fitur utama yang cukup unggul.

    Kamera ini memiliki sensor 14 MP serta dilengkapi fitur memotret secara continue hingga 15fps dengan autofocus. Terdapat fitur sistem hybrid untuk kemampuan deteksi yang sangat baik serta sudah terdapat format RAW yang dapat menggunakan berbagai filter menarik.

    Nikon 1 AW1

    Kamera ini dibekali image sensor 14.2 MP dengan optical sensor 13.2mm x 8.8mm CMOS. Mirrorless tipe ini cocok untuk para fotografer yang telah berpengalaman. Kamera ini telah dilengkapi waterproof bahkan bisa dibawa menyelam hingga kedalaman 15 meter.

    BACA JUGA:Canon Siap Rilis Mirroless Full Frame

    Mirrorless ini sangat cocok bagi Kamu yang senang berpetualang dan aktivitas outdoor lainnya karena kamera ini dapat bertahan dalam kondisi suhu rendah hingga -10 derajat serta tahan benturan sampai ketinggian 2 meter.

    Nikon 1 J5

    Kamera mirrorless tipe ini memiliki keunggulan dalam kecepatan blending, kualitas gambar, dan fleksibilitasnya. Lensa kameranya dilengkapi dengan 23.01 megapixels yang dapat menghasilkan gambar dengan sangat jernih. Nikon 1 J5 juga dilengkapi berbagai fiture focus mode yang bervariasi seperti Automatic (A), Full-time Servo (F), Manual focus (M), dan single-servo AF (S).

    Lensa kit yang digunakan tipe ini adalah lensa 10-30 mm. Tipe lensa ini paling cocok digunakan saat kamu melakukan perjalanan travelling.

    Kamera ini sudah didukung touchscreen serta terdapat fitur wifi. Selain itu, layar kamera juga dapat diputar sehingga bisa digunakan untuk keperluan selfie. Kamera ini juga dapat merekam 20 fps dengan autofocus continuous dengan kualitas full HD 1080p.Semua kelebihan ini makin mendukung aktivitas Kamu saat bepergian diluar.

    Nikon 1 V2

    Kamera mirrrorless Nikon 1 V2 telah dibekali dengan sensor yang lumayan besar yaitu 14,2 MP. Kemampuan merekam videonya sudah dibekali dengan resolusi full HD 1080p.

    Terdapat pula fitur unggulan seperti programmed auto, shutter priority, fitur autofocus fixed-point dan autofocus hybrid. Dengan fitur yang cukup lengkap itu tentu semakin bagus untuk membuat hasil jepretanmu menjadi lebih menarik.

    Nikon 1 V3

    Tipe mirrorless ini paling banyak diminati karena memiliki banyak keunggulan yang dapat memudahkan penggunanya. Kamera ini sudah dibekali dengan fitur hybrid autofocus yang canggih, dengan lensa kamera 18.4 megapixels.

    Sensor hybrid autofocus dapat mengkombinasikan antara kontras dan phase detection saat pengambilan gambar. Fase deteksi tersebut dapat memberikan area jangkauan yang lebih luas sehingga cocok untuk memotret landscape pemandangan.

    Nikon 1 V3 mampu merekam video hingga resolusi 1080/60p yang bisa menghasilkan gambar yang sangat jernih dengan suara yang jelas. Bodinya yang ramping juga membuat mirrorless ini praktis dan tidak berat untuk dibawa kemana-mana.

    (LIN)

    Berita Terbaru

    spot_img