spot_img
Sabtu 27 April 2024
spot_img
More

    Persib Fokus Persiapan Hadapi Borneo FC

    BALI,FOKUSJabar.id: Tim Persib Bandung fokus menatap laga selanjutnya dan sudah melupakan kekalahan yang didapat kontra Bali United pada pertandingan pekan ke-19 kompetisi Liga 1 2021-2022, Kamis (13/1/2022) lalu.

    Skuat Persib Bandung mulai menyiapkan diri menghadapi Borneo FC, Selasa (18/1/2022) dengan berlatih di Lapangan FINNS Recreation Club, Sabtu (15/1/2022) kemarin.

    robert rene alberts fokusjabar.id
    Pelatih Persib, Robert Rene Alberts

    Sebelumnya pemain Persib Bandung hanya menjalankan program latihan mandiri.

    BACA JUGA: Pelatih Persib Komentari Kekalahan Pekan 19

    “Kemarin kami sudah melakukan recovery, tapi dengan program individual karena mereka tidur terlambat setelah pertandingan. Jadi baru hari ini kami berlatih bersama,” ucap Robert Alberts.

    Pada sesi latihan, Robert Alberts memantau kondisi kebugaran pemain dan juga menyiapkan strategi yang akan diterapkan pada pertandingan menghadapi Borneo FC.

    persib fokusjabar.id
    Marc Klok (FOTO: Twitter Persib)

    Dua pemain yang sebelumnya absen versus Bali United, Marc Klok dan Ardi Idrus pada laga nanti sudah bisa bermain. 

    “Tapi karena jeda antar laganya pendek, maka latihannya lebih dari biasanya. Dan kami juga harus memantau bagaimana formasi yang bisa dimainkan. Pasalnya, Marc dan Ardi sudah kembali,” ungkapnya.

    Sedangkan Achmad Jupriyanto (Jupe) masih belum bisa bermain lantaran masih mengalami cedera. Sehingga, Robert Alberts masih mencari formasi yang tepat untuk laga nanti.

    robert alberts fokusjabar.id
    Ardi Idrus. (foto web)

    BACA JUGA: Cara Kembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus, Mudah!

    “Jupe masih cedera. Jadi kami memantau bagaimana formasinya dan mana yang akan diubah,” jelas Pelatih Kepala Persib. 

    (Arif/Bambang)

    Berita Terbaru

    spot_img