spot_img
Sabtu 20 April 2024
spot_img
More

    Terus Diblokir Bappebti, Binomo Legal atau Ilegal?

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Binomo kembali masuk daftar domain situs berjangka komoditi tak berizin yang diblokir oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti).

    Per Agustus 2021 lalu Bappebti melakukan blokir kepada 249 domain termasuk Binomo.

    BACA JUGA: Xiaomi Redmi 10 Rp1 Jutaan dengan Kamera 50 MP

    Binomo terbilkang polpuler karena beberapa waktu hadir terus menerus di media sosial dan beragam situs. Bahkan domainnya sudah berkali-kali diblokir tapi tetap bisa muncul kembali.

    Melansir Euro-nomics, Binomo merupakan salah satu broker international paling populer. Laman itu menuliskan Indonesia jadi salah satu negara aktif untuk aplikasi ini termasuk juga India, China, Asia dan Brasil.

    Broker ini memberikan kesempatan pada penggunanya untuk bertaruh pada pasar saat jatuh atau naik dengan pilihan opsi biner yang efektif. Terutama untuk menghasilkan keuntungan tertinggi dalam waktu singkat. Orang-orang juga dapat keragaman lebih dari 200 aset untuk berinvestasi.

    Namun, Binomo hingga kini belum terdaftar sebagai salah satu penyedia perdagangan berjangka di Bappebti.

    Menurut hukum Indonesia setiap penyelenggara perdagangan berjangka yang ingin beroperasi di tanah air harus mendapat izin dari Bappebti.

    pemblokiran yang dilakukan Bappebti merupakan yang terpanjang sepanjang 2021. Sejumlah domain diketahui membuat penawaran iklan dan promosi tentang Perdagangan Berjangka Komoditi (PBK) tanpa izin.

    “Pemblokiran di bulan Agustus 2021 ini menjadi yang terbanyak sepanjang 2021. Pengawasan dan pengamatan ini bertujuan untuk mencegah adanya kerugian masyarakat. Hal ini mengingat saat ini banyak modus baru yang muncul untuk menarik masyarakat agar tergiur mengikuti investasi di bidang PBK tanpa perlu memperhatikan pentingnya memiliki pengetahuan tentang mekanisme trading di PBK,” kata Kepala Bappebti, Indrasari Wisnu Wardhana, Selasa (28/9/2021), seperti dilasnir CNBC

    BACA JUGA: Bos Antivirus John McAfee Tewas Bunuh Diri di Penjara

    (Agung)

    Berita Terbaru

    spot_img