spot_img
Minggu 19 Mei 2024
spot_img
More

    Perusahaan Anggota Apindo Jabar Siapkan Doorprize bagi Karyawan yang Divaksin

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Dewan Pengurus Provinsi (DPP) Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Jawa Barat terus mendorong percepatan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi para karyawan di perusahaan-perusahaan anggota. Salah satu upaya yang dilakukan perusahaan  yakni dengan menyiapkan doorprize bagi karyawan yang mengikuti vaksinasi Covid-19.

    Ketua DPP Apindo Jabar, Ning Wahyu Astutik mengatakan, pihaknya menyasar perusahaan-perusahaan padat karya yang melibatkan puluhan ribu karyawan dalam satu lokasi dengan tingkat resiko penularan sangat tinggi. Dengan mengedepankan perusahaan padat karya ini, diharapkan membantu mempercepat herd immunity masyarakat sehingga kegiatan berusahan akan terus bisa berjalan dan ekonomi akan kembali bangkit.

    Meski demikian, Ning mengakui jika tidak semua karyawan berani mengikuti vaksinasi Covid-19 dan menjadi tantangan bagi perusahaan. Kondisi ini memicu perusahaan berkreasi dan berinovasi dalam mengedukasi, promosi hingga melakukan kampanye terkait pentingnya vaksinasi.

    fokusjabar.id Apindo Jabar vaksinasi covid-19
    Ketua DPP Apindo Jabar, Ning Wahyu Astutik berdialog dengan pimpinan PT Pou Yuen Indonesia, Cianjur, Hendrick. (FOTO: Istimewa)

    Mulai dari penyampaian melalui ceramah-ceramah di masjid perusahaan, pengumuman dan ajakan melalui banner, menggunakan speaker di setiap gedung, hingga menggunakan atribut ajakan vaksin seperti t-shirt, pin, dan sejenisnya. Beberapa perusahaan anggota Apindo Jabar pun melakukan terobosan luar biasa untuk menarik perhatian karyawan sehingga mau mengikuti vaksinasi Covid-19.

    “Ada yang menyiapkan doorprize dengan hadiah luar biasa seperti IPhone 12, laptop, smart watch, hingga voucher belanja. Salah satunya di PT. Pou Yuen Indonesia yang disampaikan langsung pimpinan perusahaan, Pak Hendrick, lalu PT. Glostar Indonesia 1 Sukabumi pun sama seperti yang dikatakan pimpinannya, Ibu Lisa dan Mr. Chou,” kata Ning, Selasa (17/8/2021).

    BACA JUGA: Makan di Mal Sudah Boleh, Tapi Hanya 30 Menit!

    Berkat edukasi serta inovasi yang dilakukan perusahaan, lanjut Ning, berdampak cukup positif. Hal itu terlihat dari antusias karyawan mengikuti pelaksanaan vaksinasi Covid-19.

    “Direktur PT Metro Pearl Indonesia, Anto Tsai mengatakan ke saya kalau antusias karyawan pada sesi kedua vaksinasi meningkat 30 persen dibandingkan sesi sebelumnya. Begitu juga di PT Muara Tunggal di Cibadak, Sukabumi, bahkan para karyawannya terlibat langsung sebagai sukarelawan hingga menjadi panitia pelaksana,” Ning menuturkan.

    fokusjabar.id Apindo Jabar vaksinasi covid-19
    Ketua DPP Apindo Jabar, Ning Wahyu Astutik bersama panitia vaksinasi dan pimpinan perusahaan PT. Metro Pearl Indonesia. (FOTO: Istimewa)

    Kegiatan vaksinasi Covid-19 yang digelar DPP Apindo Jabar bekerja sama dengan perusahaan anggota ini berkolaborasi dengan Polda Jabar. Akselerasi vaksinasi sendiri ditujukan untuk mempercepat terbentuknya herd immunity di masyarakat, terutama yang berada di sekitar lokasi perusahaan. Sehingga, perusahaan-perusahaan akan lebih siap untuk beroperasi 100 persen dengan lebih nyaman dan tenang serta tidak lagi dibayangi penularan virus SARS-CoV-2.

    “Hingga saat ini, ada sekitar 650 perusaahan anggota Apindo Jabar yang sudah melakukan vaksinasi dan sekitar 350 ribu karyawan sudah tervaksin. Jumlah tersebut akan terus bertambah karena kegiatan vaksinasi terus kita lakukan,” kata Ning.

    Dalam setiap kegiatan vaksinasi yang digelar, perwakilan dari instansi terkait pun turut hadir dan meninjau pelaksanaan vaksinasi. Mulai dari perwakilan kepolisan, TNI, perwakilan pemerintahan, hingga pengurus Apindo kota/kabupaten bersangkutan.

    “Kegiatan akselerasi vaksinasi ini akan diupayakan dilaksanakan secara maksimal tanpa lelah dan dilakukan secara berkelanjutan ke seluruh daerah di Jawa Barat sehingga target herd immunity bisa cepat tercapai,” Ning menegaskan.

    (Ageng)

    Berita Terbaru

    spot_img