spot_img
Kamis 25 April 2024
spot_img
More

    Jelang Debat Terakhir Pilpres AS 2020, Episode Trump vs Obama Terulang

    AMERIKASERIKAT,FOKUSJabar.id: Kampanye pemilihan presiden (Pilpres) di Amerika Serikat 2020 semakin memanas menjelang jadwal pemilihan yang direncanakan pada 3 November 2020 mendatang. Dan saat ini, Kamis (22/10/2020) malam waktu setempat, kedua kandidat Pilpres AS 2020, Donald Trump dan Joe Biden, sedang menjalani debat terakhir.

    Kandidat petahana yakni Donald Trump secara langsung mengejek Presiden AS ke-44 Barack Obama yang diketahui ikut berkampanye untuk pesaingnya Joe Biden. Trump pun menyinggung kegagalan Obama untuk memenangkan capres Partai Demokrat lainnya Hillary Clinton pada Pilpres AS tahun 2016 silam.

    “Anda tahu Obama sekarang sedang berkampanye. Oh, ini dia, ‘Tidak ada orang yang berkampanye lebih keras untuk Hillary Clinton daripada Obama. Dia ada di mana-mana,” kata Trump saat berkampanye di Gastonia, North Carolina, Rabu (21/10/2020) seperti dikutip republika.co.id dari laman Sputnik.

    Tak hanya itu, kandidat presiden AS ke-46 dari Partai Republik ini pun menyinggung Obama yang menurutnya enggan mendukung capres Partai Demokrat saat ini, yakni Joe Biden. Penilaian Trump itu didasarkan pada keputusan Obama yang tak memberi dukungan selama bursa pemilihan kandidat capres di Partai Demokrat.

    “Dia (Obama) menolak untuk mendukung Biden,” kata dia.

    BACA JUGA: Pilpres AS, Donald Trump Klaim Dirinya Kebal Covid 19

    Trump pun menyebut jika Obama memberikan dukungan kepada Joe Biden setelah Partai Demokrat memilihnya sebagai capres pada Pilpres AS 2020. Trump pun mengejek Obama karena pernah yakin jika dia tidak akan memenangkan Pilpres AS tahun 2016.

    “Satu-satunya yang lebih tidak bahagia dari Hillary malam itu adalah Barack Hussein Obama,” kata Trump.

    Trump pun mengklaim jika penobatannya sebagai Presiden AS ke-45 pada 20 Januari 2017 silam lebih banyak didatangi warga dibandingkan saat pengukuhan Obama sebagai Presiden AS ke-44. Dengan bangganya Trump mengatakan jika penonton saat pengukuhannya itu penuh sesak.

    Pernyataan Donald Trump muncul beberapa jam usai Obama berkampanye untuk Joe Biden yang merupakan wakilnya saat menjadi Presiden AS ke-44. Pada momen kampanye di Philadelphia, Pennsylvania, Obama mengkritik keras pemerintahan Trump terutama terkait penanganan pandemi Covid-19 dan isu rasialisme.

    “Dia (Trump) tak menunjukkan minat melakukan pekerjaan atau membantu siapa pun kecuali dirinya dan teman-temannya atau memperlakukan kepresidenan seperti reality show yang dapat dia gunakan untuk mendapatkan perhatian,” kata Obama.

    Pennsylvania pun menjadi salah satu negara bagian yang paling diperebutkan dalam Pilpres AS 2020. Sejauh ini, survei-survei di AS masih menunjukkan keunggulan Joe Biden atas petahana Donald Trump.

    (Ageng)

    Berita Terbaru

    spot_img