spot_img
Rabu 8 Mei 2024
spot_img
More

    Dihantam Longsor, Irigasi di Kertaharja Ambrol

    CIAMIS, FOKUSJabar.id: Tebing setinggi hampir 10 meter dengan panjang 15 meter di Dusun Surayuda, Desa Kertaharja, Kecamatan Cijeungjing Kabupaten Ciamis longsor, Kamis (9/1/2020) dinihari.

    “Kami mendapat laporan dari masyarakat bahwa dinihari tadi ada tebing longsor. Akibat tebing longsor itu, tembok irigasi ambrol,” kata Kades Kertaharja Aan.

    Alhasil, saat ini air yang biasanya mengalir dari irigasi ke pesawahan di sebelah timur terancam. Bahkan ada sekitar 7 hektar lahan sawah milik warga terancam kering dan puluhan kolam tidak akan terairi.

    Baca Juga: Longsor Terjang 3 Kecamatan di Ciamis

    “Padahal musim hujan ini kesempatan mengumpulkan air di kolam,” kata dia.

    Dia mengaku sudah melaporkan kejadian tersebut ke instansi terkait, salah satunya melalui BPBD Kabupaten Ciamis. Untuk memulihkan aliran air yang terganggu, pihaknya berharap ada bantuan dari Pemkab Ciamis.

    (Husen Maharaja/LIN)

    Berita Terbaru

    spot_img