spot_img
Minggu 5 Mei 2024
spot_img
More

    Besok, HDCI Ajak Picnic ka Garut

    GARUT, FOKUSJabar.id :  Besok, Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Kabupaten Garut gelar ” Garut Bike Week 2018. Acara tersebut bertepatan dengan momentum peringatan Hari Jadi Garut (HJG) ke-205 dan Hari Bhayangkara ke-72 di lapang Sepakbola Yonif Cibuluh 303.

    HDCI
    Ilustrasi (web)

    Tema yang diusung ” Hayu Picnic  ka Garut ” akan diikuti sekitar enam ribu Bikers dari berbagai komunitas roda dua se-Jawa Barat. Bahkan, akan dihadiri Kapolda Jabar, Irjen Pol. Agung Budi Maryoto.

    Sejumlah kegiatan diantaranya, Picnic Trail Adventure , Garut Bike Week, Family Gatheeing, Festival Kuliner dan Bakti Sosial. Demikian dikatakan Ketua Pelaksana ” Hayu Picnic ka Garut,” Ato Hermanto.

    Menurutnya, selain sebagai sarana untuk menyalurkan hobi para pencinta otomotif juga kegiatan tersebut untuk mempererat tali silaturahmi  dan rasa persaudaraan  antara Kapolda Jabar, unsur Forkopimda Garut dengan para Bikers dari berbagai komunitas se Jawa Barat. Yakni, HDCI, Barlin, BBMC, Gestrek, HCB, HOG, IMBI, ISHD, MBC dan komunitas lainnya.

    ” Kegiatan ini lebih dititik beratkan sebagai ajang silaturahmi para pecinta motor dari berbagai komunitas,” kata Ato, Jumat (13/4/2018).

    Event tersebut diharapkan dapat menjadi ajang yang efektif untuk mempromosikan beragam objek pariwisata yang ada di Kabupaten Garut yang terkenal akan keindahan panorama alamnya, bentang alamnya yang menantang, udaranya yang sejuk, seni budayanya yang menarik serta beragam kuliner dan jajanannya yang menggugah selera.

    Ato menambahkan, untuk kegiatan Picnic Trail Adventure, lebih dari tiga Croser dari berbagai daerah di Jawa Barat, Jawa Tengah, DKI dan Banten akan meramaikan lomba motocross dengan medan yang cukup menantang. Mereka berlomba untuk memperebutkan 1 unit Mobil, 1 paket Umrah,  1 unit Motor Trail, 1 unit motor Matic dan 1 ekor Domba Garut.

    Seluruh Bikers akan bersama-sama mendeklarasikan gerakan anti Hoax serta mengkampanyekan Pilkada Damai. Selain itu, akan dilakukan pemberian bantuan bagi bagi masyarakat sekitar berupa 200 helm, bhakti sosial, donor darah serta beragam acara hiburan lainnya.

    Panitia juga menyiapkan Festival Kuliner di sekitar lokasi. Puluhan stand makanan dan jajanan khas Garut dan nasional siap memanjakan para Bikers dan pengunjung.

    Pihaknya juga akan menggelar Family Gathering. Beragam permainan aktraktif akan digelar seperti air soft gun, rock climbing, archery game, lempis, mini trail, ATP, lomba mewarnai serta aneka kaulinan barudak jaman baheula. Diantaranya, balap karung, engrang, loncat karet dan oray-orayan.

    (Andian/Bam’s)

    Berita Terbaru

    spot_img