spot_img
Minggu 12 Mei 2024
spot_img
More

    2 Kecamatan di Ciamis Diterjang Bencana Alam

    CIAMIS,FOKUSJabar.id: Hujan deras yang mengguyur dengan intensitas yang cukup tinggi menerjang wilayah Kabupaten Ciamis Jawa Barat (Jabar). Akibatnya, dua kecamatan diterjang bencana.

    Kepala Plh BPBD Ciamis, Ani Supiani mengatakan, kejadian longsor akibat hujan deras mengakibatkan pergerakan tanah di Desa Sukamaju dan Sumberjaya Kecamatan Cihaurbeuti.

    BACA JUGA:

    Pencalonan Dudung Sudiana di Pilkada Garut Kian Menguat

    “Kami mencatat di Desa Sukamaju dan Sumberjaya Kecamatan Cihaurbeuti 9 KK terdampak pergerakan tanah,” katanya, Sabtu (27/4/2024) malam.

    Ani menuturkan, untuk menghindari kejadian yang tidak diharapkan warga terpaksa mengungsi ke tempat yang aman.

    “Untuk menghindari hal-hal yang tidak kita harapkan, mereka mengungsi ke rumah kerabatnya yang lokasinya aman,” kata Ani.

    Ani mengatakan, selain itu terjadi tanah longsor di wilayah Kecamatan Cikoneng.

    BACA JUGA:

    DPC Demokrat Garut Gelar Konsolidasi Jelang Pilkada 2024

    “Di wilayah Desa Panaragan ada 3 KK terdampak pergerakan tanah,” jelasnya.

    Pihaknya telah melaporkan kejadian bencana alam tersebut ke pimpinan agar segera ditindaklanjuti.

    “BPBD Ciamis melakukan kaji cepat  ke lokasi kejadian bencana dan berkoordinasi dengan aparat setempat,” ungkapnya.

    (Husen Maharaja/Bambang Fouristian)

    Berita Terbaru

    spot_img