spot_img
Jumat 3 Mei 2024
spot_img
More

    Persib Badung Pinjamkan Eriyanto ke Klub Liga 2

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Jelang bergulirnya putaran kedua, Persib Bandung memutuskan untuk meminjamkan salah satu pemain ke klub Liga 2 musim 2023-2024, PSPS Riau.

    Pemain Persib Bandung yang dipinjamkan ke PSPS Riau adalah Eriyanto. Hal itu demi kebaikan yang bersangkutan dan atas rekomendasi pelatih Bojan Hodak.

    BACA JUGA:

    Edo Febriansah Mengaku Sudah Siap Hadapi Madura United

    Bojan Hodak mengatakan, keinginan Eriyanto untuk dipinjamkan ke klub lain merupakan langkah tepat.

    Pasalnya, dia menilai anak asuhnya itu bisa lebih berkembang dan mendapatkan banyak menit bermain.

    “Saya pikir Eriyanto melakukan hal yang baik. Karena tidak mendapatkan menit bermain di sini. Dia harus bermain di tim lain. Hal itu akan menjadi sesuatu yang fantastis,” kata Bojan.

    Meski sudah dipinjamkan dan tidak akan memperkuat Persib di sisa kompetisi Liga 1 musim 2023-2024, namun Eriyanto akan tetap dipantau oleh Bojan Hodak.

    “Kami mengikuti semua pertandingan. Kami mempunyai pemain yang dipinjamkan seperti Henhen yang bermain sangat baik bersama Dewa United,” kata pelatih Persib Bandung.

    BACA JUGA:

    Lawan PSS Jadi Laga Terakhir Levy Madinda?

    Bojan berharap, penampilan Eriyanto bisa meningkat setelah mendapat banyak menit bermain di tim barunya. Sehingga saat kembali ke Persib Bandung sudah dalam kondisi siap.

    “Jadi apabila dia bermain di tim lain terlebih dahulu akan sangat bagus buat dia dan klub. Jadi, dia masih akan bisa kembali di waktu yang lain,” jelasnya.

    (Arif/Bambang Fouristian)

    Berita Terbaru

    spot_img