spot_img
Sabtu 20 April 2024
spot_img
More

    Nana Suryana-Dadang Kalyubi Pasangan Pilkada Banjar 2024?

    BANJAR,FOKUSJabar.id: Menjelang Pilkada 2024 mendatang, Nana Suryana – Dadang Ramdhan Kalyubi semakin mesra.

    Kemesraan dua politisi yang menduduki posisi atas hasil survei Pusdikapik STISIP Bina Putera itu terlihat dari kebersamaan mereka.

    Keduanya terlihat kompak menghadiri berbagai acara di wilayahnya. Salah satunya acara Citanduy Festival atau Cifes di Pusdai Kota Banjar.

    BACA JUGA: Hipmi Diharapkan Jadi Lokomotif Ekonomi di Banjar

    Dalam kegiatan itu, mereka terlihat seirama memberikan dorongan kepada para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk bangkit pascapandemi Covid-19.

    Ketua DPC PDI Perjuangan dan Ketua DPD Partai Golongan Karyajuga membantu para pedagang mempromosikan hasil produknya.

    Nana Suryana yang saat ini menjabat Wakil Wali Kota Banjar mengatakan, kebersamaan tersebut hal biasa.

    BACA JUGA:

    Soni Horison jadi Dewan Pengawas Tirta Anom

    Sementara diketahui pasangan Kepala Daerah di Kota Banjar dominan merupakan politisi dari Partai Golongan Karya dan PDI Perjuangan.

    Meski begitu, kedua Ketua partai tersebut masih terlihat malu-malu membahas Pilkada Kota Banjar periode 2024-2029.

    Nana Suryana dan Dadang Ramdhan Kalyubi menegaskan, keduanya akan fokus di Pilpres dan Pileg terlebih dulu.

    Padahal, nama keduanya muncul di urutan teratas hasil survei yang dilakukan Pusat kajian demokrasi dan kebijakan publik STISIP Bina Putera Banjar.

    Dari 399 responden yang dipilih, Nana Suryana mengantongi 50,88 persen.

    Kemudian Dadang R Kalyubi (Ketua DPRD Banjar) mendapat 11,77 persen.

    Irma Bastaman 96,77 persen), Dian Sardiana (2.01 persen), Asep Muslim (0,25 persen), Supriyana (0,25 persen) dan AHS (0,25 persen).

    Sisanya 27,81 persen responden memilih belum tahu.

    “Nama Potensial menjadi Wali Kota adalah Nana Suryana,” kata Ketua tim pusat kajian demokrasi dan kebijakan publik STISIP  Bina Putera Banjar, Teguh Anggota.

    Teguh mengatakan, jumlah responden sebanyak 399 tersebut hasil dari desain sampling dengan teknik slovin dari total Daftar Pemilih Berkelanjutan Kota Banjar tahun 2022 dengan jumlah pemilih 148.510 orang.

    “Survei ini dilakukan dari 31 Januari sampai 11 Februari 2023. Ini merupakan kajian ilmiah Kami,” ucapnya.

    Pihaknya juga merilis nama-nama dan hasil tertinggi survei untuk wakil wali kota.

    Survei tertinggi diraih Dadang R Kalyubi (21,80 persen), Irma Bastaman 13,03 persen, Nana Suryana 10,28 persen, Dian Sardiana 8,02 persen.

    Husin Munawar (6,77 persen), Sudarsono 0,50 persen, Dani Danial Mukhlis 0,50 persen, Gun Gun Gunawan 0,25 persen.

    (Budiana Martin/Bambang Fouristian)

    Berita Terbaru

    spot_img