spot_img
Minggu 19 Mei 2024
spot_img
More

    Ketua DPRD Kota Bandung Komentari Terkait Status Zona Merah

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bandung, Teddy Rusmawan merasa prihatin dengan masuknya Kota Bandung ke dalam level kewaspadaan zona merah Covid-19.

    Menurutnya, hal tersebut harus menjadi perhatian semua masyarakat di  agar cepat keluar dari zona merah.

    “Yang kita harapkan tentunya warga masyarakat betul-betul mematuhi protokol kesehatan,” kata Teddy Jumat (4/12/2020)

    Teddy mengungkapkan, pasca Pemkot Bandung menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) proporsinal, masyarakat kota Bandung harus lebih responsif terhadap isu-isu Covid-19.

    Untuk memutus mata rantai Covid-19, pihaknya meminta, penerapan Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM) harus kembali dioptimalkan.

    BACA JUGA: Wali Kota Bandung Minta Sarana Olaharaga Dijadikan Tempat Isolasi

    “Kalau dulu kan ada yang positif langsung diportal, jadi menandakan disitu ada yang positif, dalam artian antisipasi. Sekarang itu masyarakat agak santai, maknya kita dorong terus gugus tugas di kecamatan untuk kembali aktif, daan lakukan pemortalan. Makanya PSBBnya proporsional implementasi di lapangannya lebih kepada PSBM level RT,” kata dia.

    Teddy berharap dengan diterapkannya PSBB proporsional selama 14 hari kedepan dapat memberikan dampak positif terhadap situasi pandemi Covid-19.

    “Mudah-mudahan beberapa hari ini kita lakukan upaya yang lebih kuat, penutupan jalan, kegiatan kita turunkan kapasitas dan waktunya, mudah-mudahan ini memberi efek baik ke depan,” katanya.

    (Yusuf Mugni/Anthika Asmara)

    Berita Terbaru

    spot_img