Sabtu 7 Desember 2024

Tolak UU Cipta Kerja, Bupati Ciamis Siap Pertaruhkan Jabatan

CIAMIS,FOKUSJabar.id: Bupati Ciamis Herdiat Sunarya siap berjuang bersama rakyat dan mahasiswa untuk menolak Undang-undang Cipta Kerja.

Demikian disampaikan Herdiat di tengah massa demo (Aliansi Mahasiswa Galuh Ciamis dan Ormas Ciamis) yang menolak UU Cipta Kerja di depan Gedung DPRD Ciamis, Jumat (9/10/2020).

https://youtu.be/akPk2kfZPfU

Dalam aksinya, massa sempat melakukan perusakan pagar hingga akhirnya Bupati dan Ketua DPRD Ciamis masuk ke kerumunan bahkan ikut berorasi.

BACA JUGA: Bupati Ciamis Siap Jalani Pemeriksaan BPK Terkait Covid-19

“Saya siap berjuang bersama rakyat dengan mempertaruhkan jabatan.  Saya dipilih rakyat, goblok jika saya tidak berjuang bersama rakyat,” kata Herdiat.

Hal senada disampaikan Ketua DPRD Ciamis Nanang Permana. Dia menyatakan siap mengawal aspirasi mahasiswa dan rakyat Ciamis.

“Kita siap mengawal aspirasi dan kepentingan rakyat langsung kepada Presiden. Kita bersama rakyat menuntut pembatalan dan pencabutan UU Cipta Kerja,” kata Nanang. 

Aksi dilanjutkan dengan penandatanganan fakta intregritas perwakilan dari semua Fraksi DPRD Ciamis di tengah aksi.

(Riza M Irfansyah/Olin)

Berita Terbaru

spot_img