Jumat 10 Januari 2025
Beranda blog Halaman 6571

Gomez Pantau Calon Lawan Liga 1 2018

0
ilustrasi (web)
BANDUNG, FOKUSJabar.id : Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez menilai persaingan pada kompetisi Liga 1 2018 akan berlangsung ketat.
Pasalnya dia menilai, pada turnamen pra musim Piala Presiden 2018, tim peserta Liga tampil cukup bagus, dan pelatih asal Argentina ini sudah bisa membaca kekuatan tim yang akan berlaga di Liga.
“Ya sudah terlihat, tapi Presiden Ccup ini berbeda dengan Kompetisi Liga Super, karena di Liga, tim akan menggunakan kekuatan penuh pemainnya,” kata Gomez, Senin (19/2/2018).
“Sedangkan di Piala Presiden, sebagian tim melihatnya sebagai latihan saja, untuk melihat kemampuan pemain, karena bisa saja pemain yang main di Piala Presiden tidak main di Liga Super,” jelasnya.
Gelar juara Piala Presiden 2018 diraih oleh Persija Jakarta. Persib sendiri pada turnamen pra musim ini hanya mampu bermain hingga babak penyisihan Grup A dan gagal melangkah ke babak delapan besar.
(Arif/DH)

Igbonefo Masih Berlatih di Tempat Fitness

0
ilustrasi (web)

BANDUNG, FOKUSJabar.id : Pemain naturalisasi Persib Bandung Victor Igbonefo belum berlatih bersama tim pada sesi latihan yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Senin (19/2/2018).

Pemain yang berposisi sebagai bek ini kondisinya masih belum bugar 100 persen, sehingga belum bisa berlatih di lapangan dan menjalankan program di tempat fitness.

Igbonefo sebelumnya mengalami cedera dan harus absen sekitar dua pekan. Dia pun sudah terlihat bergabung dengan pada sesi latihan di tempat fitness, Jumat (16/2/2018) lalu.

“Igbonefo latihan pagi tadi untuk mengebalikan fungsi cedera kaki, tadi di gym,” ucap dokter tim Persib, Rafi di Stadion GBLA, Kota Bandung, Senin (19/2/2018).

Menurut Rafi, Igbonefo sendiri sudah program pemulihan dan diharapkan bisa segera berlatih di lapangan. “Victor sudah dapat program dari fisioterapis,” jelasnya.

(Arif/DH)

Ini Agenda Persib di Akhir Pekan

0

BANDUNG,FOKUSJabar.id : Persib Bandung sudah mengagendakan pertandingan uji coba pada akhir pekan ini, sebagai salah satu persiapan menghadapi kompetisi Liga 1 2018 yang akan mulai bergulir pada Maret mendatang.

Menurut asisten pelatih Persib, Herrie Setyawan, calon lawan yang akan dihadapi tim Maung Bandung pada sesi uji coba masih belum ditentukan. Karena masih dibahas oleh tim pelatih.

BACA JUGA:

Duh! Tahun 2024 DBD di Kota Bandung Tertinggi di Indonesia

“Pasti ada lah (uji coba), maksudnya gak ditentukan di mana tempat, tapi akhir pekan pasti ada,” kata Herrie di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Senin (19/2/2018).

Asisten pelatih yang akrab disapa Jose ini menambahkan, setelah menghaapi Persijap Jepara, 9 Februari 2018, tim kebanggaan bobotoh ini belum menggelar pertandingan uji coba lagi. Sehingga setelah berlatih selama sepakan, Persib hanya menggelar game internal.

“Minggu kemarin gak ada, karena baru pulang dari jepara. Sekarang kita fokus persiapkan,” jelas mantan pemain Persib ini.

(Arif/DH)

‎Ini Alasan Persib Batal Latihan di Stadion Galuh Ciamis

0

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Persib Bandung batal mengelar pemusatan latihan atau training center (TC) di Kabupten Ciamis, karena bisa kembali berlatih di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung.

Sebelumnya, Persib berencana menggelar pemusatan latihan di Ciamis, karena di Bandung kesulitan mendapatkan lapangan yang berkualitas. Ciamis sendiri memiliki lapangan berkualitas dan diharapkan program latihan bisa berjalan dengan maksimal.

“Bukan batal, itu baru rencana, kemarin kita kan rencana mengagendakan TC di sana (Ciamis),” kata asisten pelatih Persib, Herrie Setyawan ditemui di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Senin (19/2/2018).

BACA JUGA:

Duh! Tahun 2024 DBD di Kota Bandung Tertinggi di Indonesia

Asisten pelatih yang mengantongi lisensi kepelatihan A AFC ini menambahkan, bisa digunakannya Stadion GBLA, membuat Persib saat ini fokus untuk berlatih di Bandung.

“Baru rencana, kita kalau di sini (Bandung) kita gak kendala lapangan kita di sini, kita gak agendakan TC harus di luar,” jelas asisten yang mengantarkan Persib meraih gelar juara ISL 2014 ini.

(Arif)

Ini Kata Dokter Persib Soal Kondisi Essien Terkini

0
ilustrasi (web)

BANDUNG, FOKUSJabar.id – Persib Bandung kembali menggelar latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Senin (19/2/2018). Pada kesempatan tersebut, Michael Essien belum berlatih dengan tim.

Menurut dokter tim Persib, Rafi Ghani, pemain yang sempat memperkuat Chelsea ini kondisinya sudah berangsur membaik. Setelah sebelumnya mengalami cedera lutut dan menjalani program pemulihan di London.

“Kalau info terakhir katanya dia sudah agak lebih baik, terus mau ke Indonesia pekan kemarin,” kata Rafi saat ditemui di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Dokter yang mengantarkan Persib meraih gelar juara Indonesia Super League (ISL) 2014 dan Piala Presiden 2015 ini tidak mengetahui alasan Essien belum bergabung pada sesi latihan yang berlangsung di Stadion GBLA.

“Soal, tidak hadir di sini saya kurang tahu,” jelas Rafi.

(Arif)

Jabar Sumbang 186 Atlet di Pelatnas Asian Games 2018

0
ilustrasi (web)

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Jawa Barat menyumbangkan sebanyak 186 atlet dan 16 pelatih bagi kontingen Indonesia yang akan berjuang di Asian Games XVIII pada Agustus 2018. sebagian besar atlet Jabar akan membela Indonesia di cabang olahraga beregu diantaranya di cabang olahraga hoki, polo air, dan bola voli. Meski demikian, Jabar pun menyumbangkan atlet dan pelatih di cabang olahraga lain seperti di pencak silat, taekwondo, karate, renang, dan angkat besi.

“Kalau SK (surat keputusan) resmi, kita belum mengetahui. Tapi berdasarkan laporan dari cabang olahraga, ada sekitar 186 atlet dan 16 pelatih asal Jabar yang masuk dalam kerangka pelatnas Asian Games 2018,” ujar Wakil Ketua II KONI Jabar, Verdia Yosef saat ditemui di gedung KONI Jabar, Jalan Pajajaran Kota Bandung, Senin (19/2/2018).

BACA JUGA:

Duh! Tahun 2024 DBD di Kota Bandung Tertinggi di Indonesia

Untuk memotivasi atlet Jabar yang akan berjuang di Asian Games XVIII pada Agustus 2018 mendatang, pihak KONI Jabar pun berencana mengunjungi tempat pelaksanaan pelatnas cabang olahraga Asian Games 2018. KONI Jabar pun berencana memberikan apresiasi kepada para atlet yang akan berjuang membela nama Indonesia.

“Yang pasti untuk dukungan, pasti ada. Kalau untuk besarannya berapa, kita belum memastikan jumlahnya karena masih dibahas di dewan,” tegasnya.

Seperti diketahui, Jabar selalu memberikan kontibusi bagi Indonesia pada ajang single even maupun multi even olahraga tingkat internasional. Yang terbaru di ajang SEA Games XXVIII pada tahun 2015 lalu di Singapura, sebanyak 135 atlet asal Jabar menjadi bagian dari kontingen Indonesia dan menyumbang 62 keping medali, masing-masing 11 medali emas, 20 perak dan 31 perunggu dari total raihan Indonesia di SEA Games 2015 sebanyak 47 medali emas, 61 medali perak, dan 74 medali perunggu.

Asian Games XVIII sendiri akan digelar pada Agustus 2018 di tiga daerah yakni Jabar, DKI Jakarta dan Palembang. Rencananya, Asian Games XVIII akan mempertandingkan 40 cabang olahraga dengan jumlah nomor pertandingan sebanyak 462 nomor.

(ageng/DAR)

Blusukan ke Cisaga, Oih Ngaku Bukan Hanya Saat Kampanye

0
CIMAIS,FOKUSJabar.id : Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis nomor urut 2 H Iing Syam Arifien-H.Oih Burhanudin dalam kampanyenya di hari ke empat melakulan blusukan sekaligus silaturahmi ke masyarakat Dusun Sukomenak, Desa Mekarmukti, Kecamatan Cisaga, Senin (19/2/2018). Oih mengaku blusukan tersebut tak hanya dilakukan saat kampanye saja.
Didampingi tokoh Ciamis Heri Solehudin, Iing dan Oih menyapa dan berdiskusi dengan warga setempat. Oih mengatakan, dirinya dan Iing sering melakukan silaturahmi ke masyarakat tidak hanya saat massa kampanye seperti sekarang.
“Sebenarnya kegiatan silaturahmi terhadap masyarakat sering dilakukan setiap hari tak hanya saat ini (kampanye) saja. Tetapi tahapan serta mekanisme Pilkada harus dilakukan yiatu masa kampanye,” kata Oih.
Diakuinya, saat bertemu masyarakat, banyak aspirasi yang disampaikan masyarakat kepada dirinya. Aspirasi semua masyarakat akan dia bawa untuk menjadi pertimbangan ketika dia bersama Iing terpilih kembali untuk melanjutkan pembangunan di Ciamis.
“Kita mendengar apa yang dikeluhkan dan diinginkan oleh masyarakat agar pembangunan yang kita lakukan nanti sesuai dengan yang diharapkan maayarakat,” ucapnya. (Ibenk)