spot_img
Selasa 23 April 2024
spot_img
More

    Irjen Teddy Minahasa Dituntut Hukuman Mati!

    JAKARTA,FOKUSJabar.id: Jaksa Penuntut Umum (JPU) menuntut terdakwa kasus peredaran narkoba, eks Kapolda Sumatera Barat, Irjen Teddy Minahasa, dengan pidana hukuman mati.

    “Menjatuhkan terhadap Teddy Minahasa pidana mati,” kata jaksa Iwan Ginting di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Barat, Kamis (30/3/2023).

    Jaksa mengatakan, Teddy Minahasa terbukti terlibat dalam proses transaksi, penjualan, hingga menikmati hasil penjualan sabu.

    “Mereka yang melakukan, yang menyuruh melakukan, dan yang turut serta melakukan secara tanpa hak atau melawan hukum menawarkan untuk dijual, menjual, menjadi perantara dalam jual beli, menukar dan menyerahkan narkotika golongan I bukan tanaman, yang beratnya lebih dari lima gram,” kata jaksa.

    BACA JUGA: Hasto PDIP ke Amien Rais: Tak Mampu Konsolidasi Pemerintah Disalahkan

    “Hal itu sebagaimana diatur dalam Pasal 114 ayat (2) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika Jo Pasal 55 ayat (1) ke- 1 KUHP, sesuai dakwaan pertama kami,” lanjutnya, melansir IDN.

    Diketahui berdasarkan dakwaan jaksa, Teddy Minahasa bekerja sama dengan AKBP Dody Prawiranegara, Syamsul Maarif, dan Linda Pujiastuti (Anita) untuk menawarkan, membeli, menjual, dan menjadi perantara penyebaran narkotika.

    Adapun narkotika yang dijual oleh mereka itu merupakan barang bukti hasil sitaan kasus narkoba yang beratnya mencapai 5 kilogram.

    Dalam persidangan, terungkap bahwa Teddy meminta anak buahnya, Dody Prawiranegara untuk mengambil barang bukti sabu lalu menggantinya dengan tawas.

    Awalnya, Dody sempat menolak perintah atasannya itu. Namun, pada akhirnya Dody menyanggupi permintaan Teddy Minahasa tersebut.

    Usai menukarnya dengan tawas, Dody kemudian memberikan sabu tersebut kepada Linda. Setelah itu, Linda menyerahkannya kepada Kasranto untuk kemudian dijual kepada bandar narkoba.

    (Dist)

    Berita Terbaru

    spot_img