spot_img
Kamis 25 April 2024
spot_img
More

    Putaran 2, Manajemen Persib Sulit Cari Pemain Anyar

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Hadapi putaran 2 Liga 1 2022-2023, Persib Bandung butuh tambahan pemain untuk mengisi posisi bek kiri.

    Menurut Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, untuk mendatangkan pemain anyar bukan perkara gampang. 

    BACA JUGA: Persib Tak Banyak Lakukan Perubahan Komposisi Pemain

    Pasalnya, di jeda kompetisi mayoritas pemain masih terikat kontrak dengan klub. Berbeda dengan awal kompetisi, di mana tim pelatih memiliki banyak pilihan dan opsi pemain untuk direkrut.

    “Susah kalau di tengah-tengah musim,” kata Teddy Tjahjono.

    Kebutuhan skuat Maung Bandung untuk mendatangkan pemain anyar yang berposisi sebagai bek kiri, karena pemain yang biasa mengisi posisi tersebut saat ini sedang menjalankan program pemulihan cedera.

    Mereka adalah Zalnando dan David Rumakiek. Kedua pemain Persib tersebut harus beristirahat cukup lama usai menjalani operasi.

    David Rumakiek sendiri sudah lebih dulu menjalani operasi dan menjalankan program pemulihan.

    BACA JUGA: Ini Target Robi Darwis di Tahun 2023

    Sementara Zalnando baru beberapa pekan menjalani operasi. Pasalnya, cederanya didapat pada pertandingan putaran pertama Liga 1 musim 2022-2023 dengan sistem bubble.

    (Arif/Bambang Fouristian)

    Berita Terbaru

    spot_img