spot_img
Jumat 19 April 2024
spot_img
More

    Pemkab Tasikmalaya Kirimkan Kontingen Pospenas IX 2022

    TASIKMALAYA,FOKUSJabar.id: Kabupaten Tasikmalaya mengirimkan kontingen untuk mengikuti Pekan Olahraga dan Seni Antar Pondok Pesantren Tingkat Nasional (Pospenas) IX 2022, yang akan berlangsung 23-27 November 2022.

    Kontingen Pospenas IX 2022 Kabupaten Tasikmalaya dilepas Bupati Tasikmalaya, Ade Sugianto, di Aula Kantor Kemenag Kabupaten Tasikmalaya, Senin (21/11/2022).

    Bupati Ade menyampaikan selamat kepada perwakilan Jabar dari Kabupaten Tasikmalaya untuk mengikuti Pospenas IX 2022 yang akan dibuka pada Rabu, 23 November 2022 mendatang.

    “Bagi saya acara ini tidak sederhana, tetapi begitu luar biasa, bagaimana anak-anak kita berjuang dari sekian banyak santri lain. Saya ucapkan selamat kepada perwakilan Jabar dari Kabupaten Tasikmalaya untuk mengikuti Pospenas IX 2022 yang akan dibuka pada Rabu (23/11/2022),” kata Ade.

    Dia berharap,anak-anak yang mewakili Jabar dari Kabupaten Tasikmalaya, bisa membawa nama baik Kabupaten Tasikmalaya di kancah nasional.

    “Saya hanya dapat memberi semangat kepada anak-anak yang mewakili Jabar dari Kabupaten Tasikmalaya, semoga dapat membawa nama baik Kabupaten Tasikmalaya di kancah nasional dan memberi kebermanfaatan untuk masyarakat luas,” tutur Ade.

    Menurutnya, pembinaan generasi muda dalam bidang olahraga dan seni, perlu ditumbuh kembangkan agar menjadi insan yang sehat jasmani dan rohani.

    “Santri sebagai generasi muda perlu mendapatkan porsi yang sama dengan para pelajar lainnya. Oleh karena itu Pekan Olahraga dan Seni antar Pondok Pesantren Tingkat Daerah harus ditangani secara profesional,” ucapnya.

    (Farhan)

    Berita Terbaru

    spot_img