spot_img
Minggu 28 April 2024
spot_img
More

    5 Font Populer untuk Desain Logo Profesional

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Logo yang menarik akan sangat membantu sebuah perusahaan untuk diingat oleh orang. Jika gambar logo perusahaan dengan jenis huruf profesional dan tampak bersih, tentu logo tersebut akan tetap ada di benak orang.

    Bahkan, logo juga dapat menjadi tautan terlemah atau aset terbaik untuk perusahaan, sehingga mengapa memilih font yang sesuai untuk desain logo sangat diperlukan.

    Saat ini, font apa yang telah digunakan oleh merek paling terkenal serta gaya font apa yang membuat merek tersebut menjadi luar biasa?

    Berikut ini dari berbagai sumber fokusjabar.id akan bahas 5 font terbaik yang digunakan dalam merek bisnis mereka. Baik itu font vintage atau modern.

    1. Trajan

    Font Trajan
    Font Trajan (Sumber: Web)

    Font Trajan sangat disukai di antara para desainer grafis bahkan para desainer poster film, dan tidak ada perdebatan soal ini. Pada tahun 1989, Trajan adalah salah satu font modern yang disempurnakan dan dibuat untuk Adobe. Font jenis huruf serif ini sangat elegan dan cantik dengan memiliki jarak diantaranya dengan sangat baik.

    Para pemilik bisnis sangat menyukai Font Trajan. Dengan memanfaatkan monokrom dengan overlay logo di atasnya, namun beberapa desainer akan menyebutkan bahwa font ini terlalu sering digunakan.

    Baca Juga: Copy Paste Merubah Font Nama dan Bio Instagram

    2. Impact

    Font Impact
    Font Impact (Sumber: Web)

    Salah satu bentuk tipografi dan karya desain yang fenomanal dengan menggunakan font Impact adalah Hollywood. Jenis font ini sangat disukai milenial dan salah satu huruf favorit. Sering digunakan oleh par pebisnis iklan dan film sehingga sangat baik digunakan untuk logo bisnis perusahaan.

    Font modern yang memiliki huruf tebal besar ini, dibuat oleh Geoffrey Lee pada tahun 1965, dan memiliki nilai yang signifikan bagi banyak pengiklan karena keterbacaannya.

    Dengan menekankan gaya bersih dan minimalis font ini dapat dipakai untuk logo dengan sangat baik, serta memperlihatkan seberapa berani bisnis Anda dengan memanfaatkan keterbacaannya.

    Baca Juga: Ini Arti dari Huruf “i” pada Apple

    3. Univers

    Font univers
    Font Univers (Sumber: Web)

    Pada tahun 1954, seorang desainer tipografi, font Univers dibuat oleh Adrian Frutiger. Dibandingkan dengan font Futura, jenis huruf sans serif ini adalah salah satu font paling keren yang mengandalkan selera secara visual.

    Jika Anda ingin menunjukkan pesan yang jelas dan kuat melalui jenis huruf, maka Univers adalah pilihan yang tepat. Font ini memberikan aksesibilatas dan maksud yang langsung, sementara font lainnya cenderung dramatis.

    Baca Juga: Istri Selingkuh dengan Elon Musk, Bos Google Tarik Investasi dari SpaceX dan Tesla

    4. Garamond

    Font Garamond Rolex
    Font Garamont yang digunakan oleh Rolex. (Sumber: Web)

    Font Garamond ini ada sebelum font Vintage, merupakan keluarga dari font Garamond merupakan salah satu dari desain serif bergaya lama dan berasal dari pertengahan abad ke-16. Umumnya Garamond dapat ditemukan di koran dan majalah cetak. Namun, font ini juga dapat digunakan untuk merek lain yang berbeda.

    Garamond telah digunakan selama bertahun-tahun oleh berbagai merek. Perusahaan mapan seperti Rolex, Abercrombie, dan Neutrogena memanfaatkannya untuk menampilkan nilai dan prestise.

    Jika Anda ingin menawarkan produk premium, maka logo ini akan sangat tepat untuk digunakan. Garamond, font yang paling baik digunakan untuk produk yang berhubungan dengan kemewahan. Sehingga, desain yang elegan akan bekerja sangat baik untuk sebuah logo.

    Baca Juga: Dunia Kecam Myanmar karena Eksekusi Mati 4 Aktivis

    5. Didot

    Font Didot
    Font Didot yang digunakan oleh Giogio Armani (Sumber: Web)

    Didot salah satu dari keluarga font yang biasa digunakan pada printer selama akhir abad ke-18 sebelum berkembang menjadi salah satu dari banyak font vintage. Font ini dibuat pada tahun 1979, dan banyak merek yang bergaya cantik menjdikannya sebagai font terpilih. Merek Giorgio Armani dan Vogue menggunakan jenis huruf ini untuk mendapatkan kesan dramatis dan mistik.

    Ketebalan dari garisnya yang dramatis membuat font ini sangat menonjol. Setiap kali Anda menerapkan kerning yang tepat bersama dengan variasi warna yang kuat, maka logo Anda akan dapat lebih terlihat.

    Dengan memanfaatkan garis-garisnya yang matang dan menggunakannya dengan baik, maka hasil yang luar biasa akan Anda dapatkan.

    Baca Juga: Bill Gates Bakal “Buang” Rp300 T untuk Amal!

    (Erwin)

    Berita Terbaru

    spot_img