spot_img
Rabu 15 Mei 2024
spot_img
More

    Robert Alberts Asah Taktik dan Strategi Tim Persib

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, terus mematangkan persiapan anak asuhnya untuk menghadapi kompetisi Liga 1 musim 2022-2023 yang akan bergulir pada 23 Juli 2022 mendatang.

    Pada sesi latihan yang berlangsung di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Kamis (7/7/2022), Robert Alberts mengasah taktik dan strategi, setelah sebelumnya mengasah fisik Achmad Jufriyanto dan kawan-kawan.

    “Latihan hari ini kami melatih lebih ke taktik, bagaimana melepaskan crossing atau cut back ke area yang berbahaya di depan gawang, ungkap Robert Alberts setelah memimpin latihan di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung.

    BACA JUGA:  Persiapan Liga 1 Persib Jalani Tes Kebugaran

    Robert Alberts menambahkan, taktik dan strategi tersebut terus diasah olehnya, agar pada saat kompetisi Liga 1 2022-2023, skuat Maung Bandung bisa lebih tajam dan memanfaatkan peluang yang didapat menjadi gol.

    “Karena kami harus lebih baik dan lebih tajam lagi, bagaimana mengirimkan umpan silang yang lebih baik,” ujar Robert Alberts.

    Berkaca pada Turnamen Pramusim Piala Presiden 2022, Robert Alberts menilai skuat Maung Bandung menjadi tim yang paling banyak melakukan crossing di babak penyisihan Grup C. Hanya saja, tim kebanggaan Bobotoh ini belum dapat memaksimalkan umpan tersebut jadi gol.

    “Jika melihat di fase grup, dari semua tim yang ada di grup, kami tim yang paling banyak mengirimkan crossing tapi kami belum memperlihatkan efektivitasnya,” ucap Robert Alberts.

    “Di waktu yang bersamaan juga kami melatih penempatan posisi juga hari ini,” kata dia menambahkan. 

    BACA JUGA: Persib Agendakan Uji Coba Sebelum Liga 1 2022

    Sementara itu, skuat Maung Bandung juga mengagendakan pertandingan uji coba dengan klub Liga 1, uji coba dibutuhkan untuk melihat perkembangan anak asuhnya sebelum mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2022-2023. 

    (Arif/Anthika Asmara)

    Berita Terbaru

    spot_img