spot_img
Sabtu 20 April 2024
spot_img
More

    bank bjb sinergi dengan Baznas Mudahkan Bayar ZIS

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (bank bjb) bersinergi dengan Baznas Jabar untuk memudahkan masyarakat membayar zakat melalui layanan digital.

    Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (Emil) mengatakam, membayar zakat pada bulan Ramadan bertujuan menyucikan diri demi membersihkan sebagian harta. Tidak membayar zakat ibaratnya di dalam harta seseorang banyak kotoran.

    “Untuk membersihkannya harus melalui zakat,” kata Emil di Bandung, Selasa (12/4/2022).

    Bulan Ramadan, kata dia, pembayaran zakat dilakukan di semua level, mulai dari Presiden, gubernur hinga bupati/wali kota melalui Baznas di wilayah masing-masing.

    BACA JUGA: bank bjb Raih 7 Penghargaan di Infobank Digital Brand Awards 2022

    Menunaikan zakat di bulan Ramadan merupakan salah satu kegiatan yang bermaslahat, terlebih sangat membantu masyarakat yang membutuhkan.

    “Ini sangat relevan dengan semangat Ramadan yang terus kita carikan kegiatan-kegiatan yang bermaslahat,” kata dia.

    Lebih lanjut dia meminta Baznas menggandeng lembaga amil zakat lainnya untuk bersama-sama menanggulangi kemiskinan ekstrem di tahun 2022 dan 2023.

    “Khusus di Jawa Barat, kita ada empat level kemiskinan, tiga teratas Alhamdulillah membaik. Tetapi kemiskinan ekstrem perlu mendapatkan perhatian. Oleh karena itu arahan saya agar Baznas Jabar dan kabupaten/kota, juga lembaga amil zakat bergotong-royong mengeroyok sisi segmentasi kemiskinan ekstrem di tahun 2022 dan 2023,” kata dia.

    Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi mengatakan, sesuai arahan Gubernur Jabar Ridwan Kamil, bank bjb kolaborasi dengan Baznas Jabar demi menghimpun potensi zakat di Jabar yang mencapai Rp30 trilyun.

    “bank bjb mudahkan masyarakat dalam berbagi kebaikan dengan Zakat, Infaq maupun Shadaqah (ZIS) melalui layanan digital banking milik bank bjb seperti DIGI dan DigiCash dan lainnya,” kata Yuddy.

    Metode pembayaran ZIS secara digital ini sebagai upaya mempromosikan model pembayaran cashless dalam berbagai jenis transaksi. Dengan cashless, para muwaqif atau pemberi infak dapat untuk mengurangi sentuhan demi meminimalisasi potensi COVID-19.

    “bank bjb berkomitmen mendukung Baznas Jabar meningkatkan layanan transaksi ZIS melalui layanan elektronik secara aman, nyaman dan mudah,” kata dia.

    Saat ini, kata Yuddy, telah terdaftar beberapa lembaga donasi yang telah bekerjasama dengan bank bjb di antaranya yaitu Rumah Yatim, DT Peduli, Rumah Zakat Indonesia, Aksi Cepat Tanggap (ACT), Benih Baik, Yayasan Bangun Kecerdasan Bangsa, Yatim Mandiri, Dompet Dhuafa, BAZNAS RI, BAZNAS Jakarta, BAZNAS Jawa Barat (Zakat & Infaq).

    Berikut cara pembayaran donasi di aplikasi DIGI:

    • Buka aplikasi DIGI dan pilih Digi Mobile
    • Login dengan memasukan kode akses atau menggunakan biometric login
    • Pada tampilan home, pilih menu bayar
    • Pada menu bayar, pilih fitur donasi
    • Tekan menu lembaga pengelola
    • Pilih lembaga pengelola penyalur donasi
    • Masukan nominal donasi dan masukan PIN untuk verifikasi transaksi.

    Atau dapat dilakukan melalui scan QRIS dengan tahapan sebagai berikut:

    • Buka aplikasi DIGI dan pilih Digi Mobile
    • Login dengan memasukan kode akses atau menggunakan biometric login
    • Pilih icon QRIS pada tampilan home lalu
    • Scan QRIS dan masukan nominal donasi, kemudian masukan PIN untuk verifikasi transaksi.

    (LIN)

    Berita Terbaru

    spot_img