spot_img
Kamis 25 April 2024
spot_img
More

    Bupati Garut Instruksikan Satpol PP Tegakkan Perbup 47 Tahun 2020

    GARUT,FOKUSJabar.id: Bupati Garut sekaligus Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Corona Virus Disease (Covid-19), Rudy Gunawan mengatakan, Garut menduduki peringkat pertama angka kematian di Provinsi Jawa Barat (Jabar).

    Menurut Bupati Garut, per Rabu (6/1/2021) jumlah kematian akibat Covid-19 sudah mencapai 113.

    Untuk itu, Rudy Gunawan mengimbau seluruh masyarakat agar lebih meningkatkan kedisiplinan Protokol Kesehatan (Prokes). Yakni, selalu menggunakan masker saat aktivitas di luar, menjaga jarak dan mencuci tangan memakai sabun di air yang mengalir (3M).

    BACA JUGA: Warngop Talaga Kopi Garut Dibanjiri Pengunjung

    “Tingkatkan kedisiplinan Prokes (3M), per hari ini angka kematian Covid-19 Garut menduduki peringkat pertama se-Provinsi Jabar,” kata Bupati Garut di Desa Depok, Kecamatan Cisompet.

    Terlebih, saat ini Rumah Sakit Umum (RSU) dr. Slamet Garut sudah dipenuhi pasien Covid-19 dengan gejala yang sangat mengkhawatirkan.

    “Saya instruksikan para camat, Kepala Desa/Kelurahan yang dibantu TNI-Polri serta Satgas tingkat warga meningkatkan kedisiplinan Prokes,” kata Bupati.

    Tak hanya itu, Bupati juga instuksikan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) segera melakukan penegakan hukum Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 47 Tahun 2020 tentang peningkatan disiplin Prokes .

    “Satpol PP agar melakukan penegakan hukum Perbub 47 tahun 2020 tentang peningkatan disiplin Prokes penegakan hukum yang dibantu TNI-Polri dan aparat penegak hukum lainnya,” tegas Bupati.

    “Saya kira ini sudah darurat. Mohon diperhatikan oleh seluruh masyarakat Kabupaten Garut,” kata Rudy menambahkan.

    Satpol PP segera melakukan langkah konkret untuk penanganan Covid-19. Di antaranya, membubarkan kerumunan dan paksa masyarakat memakai masker.

     “Bubarkan kerumunan dan paksa masyarakat menggunakan masker. Dengan cara ini kita bisa mengatasi Covid-19,” tutup Bupati. 

    (Andian/Bambang)

    Berita Terbaru

    spot_img