spot_img
Selasa 23 April 2024
spot_img
More

    Kegiatan Sepak Bola Dibubarkan Gugus Tugas Covid-19 Pangandaran

    PANGANDARAN,FOKUSJabar.id: Tim Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Jabar, membubarkan kegiatan sepak bola dalam rangka Harlah ke-7 yang dimotori Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Pangandaran. Kegiatan tersebut dibubarkan Tim Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Padaherang yang digelar, Sabtu (17/10/2020), di Lapang Sepak Bola Desa Maruyungsari Kecamatan Padaherang.

    “Ya betul (dibubarkan),” kata ketua Tim Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Padaherang Ajang Jatnika saat dihubungi melalui pesan Whatsapp, Selasa (20/10/2020).

    Dibubarkannya kegiatan tersebut , kata Ajang, karena kegiatan yang berpotensi menimbulkan kerumunan masa agar dihindarkan. Menurut Ajang, setelah berembug antara panitia penyelenggara, Muspika (Koramil dan Polsek) serta gugus tugas sepakat kegiatan untuk ditunda sampai situasi memungkinkan.

    “Sepak bola pasti banyak penontonnya. Jadi kegiatan-kegiatan yang berpotensi menimbulkan kerumunan masa agar dihindarkan,” kata dia.

    BACA JUGA: Wagub Sesalkan Pimpinan Pontren Tolak Tim Gugus Tugas Covid-19

    Secara terpisah, Ketua Umum PPDI Kabupaten Pangandaran Deny Mamal Nurhidayat mengatakan, kegiatan sepak bola dalam rangka Harlah PPDI ke-7 dibubarkan Tim Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Padaherang.

    Kegiatan pertandingan sepak bola antar Kecamatan tersebut digelar dalam rangka pencarian bakat tersebut ditunda mengingat masa Pandemi Covid-19. “Dipending ya, bukan dibubarkan,” kata Deny.

    Selain itu, kata dia, hasil kesepakatan musyawarah bersama yang difasilitasi Danramil, kegiatan dipending semata-mata untuk mempertimbangkan manfaat dan madhorotnya jika tetap dilaksanakan.

    “Dipendingnya kegiatan itu pun atas pertimbangan kondusifitas bersama dan sebagai upaya pencegahan Covid-19,” kata dia.

    (Agus/Ageng)

    Berita Terbaru

    spot_img