spot_img
Jumat 19 April 2024
spot_img
More

    Pengamat: Gerindra-PPP Diprediksi Koalisi di Pilkada Tasikmalaya

    TASIKMALAYA, FOKUSJabar.id: Pengamat Politik dan Sosial dari Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Tasikmalaya, Taufiq Rohman mempridiksi, partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Tasikmalaya sebagai pemenang Pemilu 2019, saat ini tengah mengamati dan menyiapkan kandidat Bakal Calon Bupati (Balonbup) untuk Pilkada 2020 mendatang.

    ” Sebagai pemenang Pemilu 2019, Gerindra Kabupaten Tasikmalaya pastinya bakal memunculkan nama kandidat Balonbup. Kemungkinan akhir tahun 2019. Pastinya untuk nomor satu,” ungkap Taufiq Rohman di Kampus STAI Tasikmalaya, Minggu (6/10/2019).

    Menurutnya, dengan bergabungnya PPP ke Fraksi Gerindra di DPRD Jabar memberikan sinyalemen komunikasi yang akan terbangun untuk perhelatan Pilkada Kabupaten Tasikmalaya tahun 2020.

    ” Apalagi Wagub Jabar (Uu Ruzhanul Ulum) mantan Bupati Tasikmalaya. PPP bergabung di Fraksi Gerindra dan Ketua DPRD Jabar Ketua DPD Gerindra Jabar (Taufik Hidayat), komunikasinya akan lebih terbangun,” jelasnya.

    Komunikasi di tingkat Jabar, lanjut Taufiq, antara Gerindra dan PPP sepertinya akan dijadikan moment bagi Pilkada Kabupaten Tasikmalaya. Dengan demikian partai besutan Prabowo Subianto akan menampilkan Cabup dengan sosok yang masih disembunyikan.

    ” Politik itu dinamis, maka tentunya sebagai Gerindra sebagai pemenang Pemilu sedang mempersiapkan kandidat Cabup untuk tampil di arena Pilkada 2020 mendatang, dan mengenai calonnya bisa dari luar atau internal partai,” pungkasnya.

    (Nanang Yudi/Bam’s)

    Berita Terbaru

    spot_img