BANDUNG, FOKUSJabar.id : Salah satu kelompok pendukung Persib Bandung, Viking Persib Club (VPC) menanggapi terkait video pemain Persija Jakarta yang viral di media sosial.
Dalam video tersebut terlihat pemain Persija Jakarta seperti Gunawan Dwi Cahyo, Ahmad Syaifullah, Riko Simanjuntak dan pemain lainnya sedang bercanda. Namun, ada kalimat yang tidak pantas yang diucapkan kepada Viking.
Belum diketahui, siapa yang mengucapkan kata tersebut, karena ketiga pemain Persija yang terlihat dalam video sudah mengklarifikasi. Meski begitu, pengurus Viking Rudy Boseng, sangat menyayangkan.
“Sangat disayangkan lah salah satu oknum pemain Persija dengan ucapan seperti itu. Dan dia tidak menghargai di saat ketua supporter Persija bang Ferry sama komunitas yang ada di Bandung itu lagi mengkampanyekan perdamaian antar supporter, tapi ada oknum salah satu pemain itu jadi kesan tidak menghargai,” kata Boseng, Rabu (28/3/2018).
Viking berencana akan menempuh jalur hukum terkait kasus video tersebut, dan diharapkan pelaku yang mengucapkan kalimat provokatif tersebut berani mengakui kesalahannya kepada publik.
“Ya pasti lah ada koordinasi dulu dengan pengurus lain gimana jalur hukum berikutnya. Kita koordinasi dulu,” jelasnya.
“Saya sebetulnya memang sudah kejadian biar meredam suasana kondusif lagi, oknum pemain tersebut harus cepat klarifikasi minta maaf terhadap Bobotoh, kita juga manusia pasti memaafkan,” pungkasnya.
(Arif/DH)